Saat Hidup Terasa Kosong, Temukan Tujuan Barumu Dari Sini
Kalangan Sendiri

Saat Hidup Terasa Kosong, Temukan Tujuan Barumu Dari Sini

Lori Official Writer
      2615

2 Korintus 5: 17

Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.

 

 

Bacaan Alkitab Setahun: Mazmur 122; 3 Yohanes 1; Yehezkiel 46-47 

Suatu hari saya menonton sebuah video yang sangat menarik di Youtube. Dua lusin bebek dilepaskan ke kolam untuk pertama kalinya. 

Bebek menjadi hewan peliharaan dimana pencuri biasanya mengurung mereka di dalam kandang. Namun petugas membebaskan bebek-bebek ini dan menggiringnya ke kolam. Bebek yang ketakutan menjaga jarak dari air, menahan untuk tidak masuk air.

Petugas penyelamat lalu menggiring bebek tersebut ke dalam kolam, tetapi bebek-bebek itu tetap keluar. Akhirnya, petugas dengan lembut melemparkan bebek satu per satu. Usaha itu tampaknya berhasil. Mereka mulai berenang dengan ragu-ragu, lalu kemudian menyelam ke bawah dan mencipratkan diri ke dalam air dingin. Akhirnya, mereka semua membersihkan diri dan terlihat lebih segar.

Saya mulai bertanya, apa yang dipikirkan oleh bebek-bebek itu saat dikurung di dalam kandang. Pernahkah mereka bertanya ‘Kenapa aku punya sayap seperti ini dan untuk apa ini? Kenapa kakiku tampak canggung?’ Mereka pasti merasa bahagia karena untuk pertama kalinya kaki berselaput mereka menyentuh air dan sayap mereka mengepak dengan bebas di udara. 

Keinginan bebek-bebek ini untuk berenang dan terbang, untuk pertama kalinya terkabulkan. Lalu saya memikirkan kenapa mereka menolak untuk masuk ke dalam air pada awalnya?

 

Baca Juga: 

Hanya Ini Satu-satunya Jalan Keluar Dari Dosa

Ada Cerita yang Terselip Dibalik Bahagia Orang Lain

 

Kita sangat mirip dengan bebek ini. Kita juga memiliki kerinduan yang tak tersebutkan, pertanyaan yang tak terjawab tentang kehidupan kita di dunia ini. Dunia seolah tidak memuaskan kita, begitu mengecewakan, tetapi kita tidak tahu kemana harus memenuhi keinginan kita. 

Kita menyaksikan juara sepak bola yang bangun dari tidur setelah pertandingan besar dalam hidupnya dan semuanya terasa kosong. “Selanjutnya apa?” Atau bagi eksekutif muda yang menaiki tangga perusahaan, percaya bahwa jabatan berikutnya akan membuat perubahan dalam hidupnya. Kita menyaksikan para remaja yang menggunakan obat-obatan terlarang, mereka terus mencoba dari yang sederhana hingga yang terburuk, hingga mereka bisa mencapai kepuasan yang mereka inginkan. 

Kita semua punya kekosongan dalam diri kita yang harus diisi, tujuan hidup yang ingin kita temukan, pertanyaan yang perlu dijawab oleh seseorang.

Tetapi bagi orang Kristen, kekosongan itu hanya bisa diisi oleh Tuhan Yesus. Dia memberi kita tujuan, tetapi kita harus bersedia untuk ‘masuk ke dalam air’, percaya kepada-Nya, untuk mengalami hal-hal baru. Kita mendambakan lebih karena kita diciptakan untuk menjadi orang-orang yang lebih dari pemenang, hidup kekal di hadirat Tuhan dan Juruslamat kita. Lewat iman di dalam Yesus, kita diberi tujuan untuk hari ini dan hari-hari ke depan dan sukacita yang memuaskan saat kita hidup untuk kemuliaan Tuhan dan bukan untuk kemuliaan kita sendiri.

Sayangnya, kita menolak untuk percaya kepada kabar baik karena kita berpikir dunia bisa memberi kita apapun yang kita inginkan. Pikiran seperti ini sama sekali tidak ada gunanya, seperti menjaring angin (Pengkhotbah 1: 14).

CS Lewis menulis tentang kalimat indah dalam Chronicles of Narnia, The Last Battle. Dimana Aslan dan Narnia memasuki ‘Narnia Baru’ yaitu langit yang baru dan bumi yang baru. 

Katanya, “Akhirnya aku pulang! Ini adalah negeriku yang sebenarnya! Aku bagian dari tenmpat ini. Ini adalah tanah yang aku cari sepanjang hidupku, meskipun aku tidak pernah tahu sampai sekarang. Alasan mengapa kita menyukai Narnia lama adalah karena terkadang terlihat seperti tempat ini. Naik lebih jauh, masuk lebih jauh!”

Apakah Anda ingin mengalami hal-hal yang lebih dalam hidup Anda? Apakah Anda memiliki keinginan yang tampaknya tidak bisa Anda penuhi? Lewis berkata, “Jika aku menemukan dalam diriku keinginan yang tidak bisa dipuaskan oleh pengalaman dunia ini, penjelasan yang paling mungkin adalah bahwa aku dibuat untuk dunia ini.” Jangan menolak untuk masuk, teruslah maju ke dalam air bersama Yesus dan alami sukacita dan kehidupan yang memuaskan yang dijanjikan kepada mereka yang mengenal dan menaruh percaya-Nya di dalam Dia.

 

Hak cipta Kelly Givens, disadur seperlunya oleh Jawaban.com

 


 

Anda diberkati dengan renungan harian kami? Mari dukung kami untuk terus memberkati lebih banyak orang melalui konten-konten terbaik di website ini.

Yuk bergabung jadi mitra Jawaban.com hari ini.

 

DAFTAR

Ikuti Kami