Pertemanan Seperti Apa yang Harus Dimiliki Orang Kristen?
Kalangan Sendiri

Pertemanan Seperti Apa yang Harus Dimiliki Orang Kristen?

Claudia Jessica Official Writer
      2667

1 Korintus 15:33

"Janganlah kamu sesat: Pergaulan yang buruk merusakkan kebiasaan yang baik"

Bacaan Alkitab setahun: Amsal 11; Yohanes 21; Kidung Agung 7-8

Tuhan mau kamu memiliki teman yang belum mengenal Kristus juga. Dia mau agar kamu mencintai semua orang, menunjukkan kebaikan kepada semua orang dan membantu semua orang sebanyak yang kamu bisa. Jika kamu tidak memiliki teman non-Kristen, kamu tidak memiliki siapa pun untuk membagikan kebenaran Firman Tuhan.

Tapi sahabatmu haruslah orang Kristen. Mereka haruslah orang percaya yang kuat imannya.

Selalu lebih mudah untuk mendorong orang ke bawah daripada menariknya ke atas. Itu sebabnya kamu harus memastikan orang-orang yang berada di dekatmu bergerak ke arah yang benar. Sudah seharusnya mereka membangunmu, bukan menghancurkanmu.

Dalam 10 tahun mendatang, apa yang ingin kamu capai? Kamu ingin menjadi orang seperti apa? Jika kamu memberitahuku dua hal tentangmu, orang-orang yang menghabiskan waktu denganmu dan apa yang kamu baca, maka saya bisa memberi tahu dimana kamu akan berakhir, tanpa perlu mengenalmu. Dua faktor itu akan menentukan masa depanmu.

Alkitab mengajarkan kita 1 Korintus 15:33 "Janganlah kamu sesat: Pergaulan yang buruk merusakkan kebiasaan yang baik"

Temanmu terlalu penting untuk dipilih secara kebetulan. Kamu harus memilih dengan sebaik-baiknya. Itulah sebabnya kamu membutuhkan gereja. Kenali orang-orang di gereja. Bangun hubungan. Bergabunglah dengan kelompok sel.

Atau mulai kelompok selmu sendiri! Kumpulkan beberapa teman Kristen dari kantor atau lingkunganmu untuk belajar Alkitab bersama saat makan siang.

Kamu membutuhkan teman-teman Kristen. Lakukan apa saja untuk membangun hubungan itu.

Ikuti Kami