Menemukan Jati Diri
Kalangan Sendiri

Menemukan Jati Diri

Lestari99 Official Writer
      7777
Keluaran 3:11
Tetapi Musa berkata kepada Allah: "Siapakah aku ini, maka aku yang akan menghadap Firaun dan membawa orang Israel keluar dari Mesir?"

Bacaan Alkitab setahun: Mazmur 23; Matius 23; Kejadian 45-46

Film-film kartun Walt Disney sangat terkenal dan digemari banyak orang. Selain menghibur, film-film tersebut biasanya menyisipkan nilai-nilai moral. Contohnya, dalam film Lion King, terdapat nilai moral tentang menemukan jati diri. Simba kecil, anak raja hutan, merasa bersalah karena telah menyebabkan kematian ayahnya. Pamannya yang jahat telah menuduhnya. Selain ingin merebut kekuasaan, pamannya menyuruh hyena untuk membunuh Simba. Karena takut dan sedih, Simba melarikan diri, sejauh-jauhnya, dan melupakan masa lalu yang penuh kegagalan. Ia bergaul dengan babi hutan dan meerkat (sejenis musang). Ia makan makanan mereka, menjalani hidup seperti mereka dan melupkaan jati dirinya sebagai raja hutan.

Suatu hari meerkat, temannya itu, diserang singa betina. Simba berusaha menolongnya. Ternyata singa itu adalah Nala, teman waktu kecil. Nala meminta Simba supaya pulang untuk menyelamatkan kerajaannya dari pamannya yang jahat. Karena dibayang-bayangi kegagalan masa lalu, Simba tidak mau pulang. Kemudian baboon, dukun istana, datang dan menyuruh Simba melihat air. Simba kaget karena melihat ayahnya ada di sana. Ia disadarkan akan jati dirinya dan pulang ke hutan untuk merebut kembali takhtanya.

Mungkin kita pernah gagal, jangan melarikan diri. Bangkit, bersama-Nya kita bisa menemukan jati diri dan membereskan kegagalan kita.

Gagal berkali-kali tidak membuktikan bahwa Anda kalah. Anda kalah jika Anda menyerah.

Ikuti Kami