Komitmen untuk Melakukan Ketetapan Allah
Kalangan Sendiri

Komitmen untuk Melakukan Ketetapan Allah

Naomi Irmadiana Contributor
      3634

Ulangan 27:10

“Sebab itu engkau harus mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan perintah dan ketetapan-Nya, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini.”

 

Bacaan Alkitab setahun: Mazmur 23; Matius 23; Kejadian 45-46

Jika membaca Ulangan 27 secara keseluruhan, ada beberapa hal yang menarik.

Pertama Allah memerintahkan orang Israel untuk membangun mezbah dan mempersembahkan korban bakaran di gunung Ebal ketika mereka mulai memasuki tanah Kanaan (27:1-8).

Kedua, orang Israel diperintahkan untuk menuliskan perkataan-perkataan hukum Taurat Tuhan di atas batu-batu yang dilapis dengan kapur (27:2,3,8). Nah yang paling menarik adalah batu besar yang dipahat oleh bangsa Israel tidak boleh terbuat dari perkakas besi sama sekali. Mengapa kira-kira Allah memerintahkan demikian?

Beberapa penafsir mengatakan, bahwa pada saat itu budaya penyembahan berhala bangsa Kanaan adalah membuat allahnya dengan perkakas besi, dan Allah tidak mau anak-anaknya menyerupai berhala mereka. Tetapi Allah membuat Firman-Nya sendiri, yaitu di tulis di di batu besar lalu di lapisi kapur. Hal ini bertujuan agar titah Tuhan terlihat jelas dan bisa dibaca semua orang.

Sebagai seorang Kristen, sebenarnya semua perintah yang Allah berikan sangat jelas dan mudah dimengerti. Semuanya ada di Alkitab, dan jika kita mempelajarinya dengan sungguh-sungguh, semua printah Allah mudah dimengerti. Selain perintah yang jelas, Allah juga mengatakan, jika kita mendengarkan dan melakukan ketetapan Allah, maka akan ada berkat yang Tuhan sudah sediakan.

Nah masalahnya, apakah kita sudah setia melakukan Firman Allah ini dalam kehidupan kita?

Di awal tahun ini, mari kita terus berkomitmen agar mau menjalan komitmen untuk melakukan perintah Allah, karena hidup dengan taat kepada Allah adalah kehidupan yang paling membahagian di muka bumi ini. Terlebih ada berkat lain yang Tuhan sediakan.

Ikuti Kami