Dia Hadir Bagi yang Miskin Maupun yang Kaya
Kalangan Sendiri

Dia Hadir Bagi yang Miskin Maupun yang Kaya

Lori Official Writer
      2837

Yohanes 2: 11

Hal itu dibuat Yesus di Kana yang di Galilea, sebagai yang pertama dari tanda-tanda-Nya dan dengan itu Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, dan murid-murid-Nya percaya kepada-Nya.

 

 

Bacaan Alkitab Setahun: Mazmur 28; Lukas 4; Ayub 36-37

Melalui mujizat air menjadi anggur di dalam Yohanes 2: 1-11, ditunjukkan bahwa Yesus adalah pribadi membawa sukacita. 

Dia berperan sebagai Tuhan yang senang dengan kemeriahan dan tawa sukacita. Seperti di dalam kisah pesta pernikahan di Kana, ketika pemilik pesta kehabisan anggur, Yesus hadir sebagai penyelamat situasi. Dia mengubah enam tong air murni menjadi 180 galon anggiur terbaik. 

Ini adalah mujizat Yesus yang pertama kali sejak pelayanan-Nya. Ini adalah awal dari semua hal yang supranatural yang Dia lakukan hanya untuk menyelamatkan yang mengadakan pesta dan orang-orang yang sedang bersukacita di dalam pesta.

 

Baca Juga:

Kuasa Kesembuhan Didalam Kristus

Mujizat Yesus di Pesta Kana Buktikan Pernikahan Itu Perjalanan Penuh Berkat Suami Istri

 

Seperti yang kita tahu, Yesus hidup dengan cara yang sangat sederhana. Dia tidak hanya ikut di tengah perayaan pesta, tetapi Dia sendiri membuat anggur untuk pesta. Dia melakukannya di tengah-tengah hidup orang-orang yang terbatas maupun orang-orang kaya yang hadir di pesta itu.

Kelahiran Yesus sendiri menarik perhatian banyak orang, mulai dari para gembala miskin hingga raja-raja kaya. Seorang pencuri miskin dan seorang pria kaya bahkan hadir menyaksikan kematian-Nya. 

Kehidupan-Nya di bumi juga menarik perhatian banyak orang, baik miskin maupun kaya. Dia senang menyambut semua orang yang datang kepada-Nya.

Hari ini, kita belajar bahwa Yesus bahkan sejak dalam kandung, Dia sudah menarik perhatian banyak orang. Dia menjadi sosok yang begitu menarik karena tindakannya yang tidak biasa. Dia melakukannya supaya nama Bapa dipermuliakan. Dia adalah jembatan kasih antara Allah dan manusia. Dia senang menghadirkan sukacita di tengah-tengah kita. 

 

 

Hak cipta NIV Stewarship Study Bible, disadur dari Crosswalk.com

 


 

Anda diberkati dengan renungan harian kami? Mari dukung kami untuk terus memberkati lebih banyak orang melalui konten-konten terbaik di website ini.

Yuk bergabung jadi mitra Jawaban.com hari ini. 

 

DAFTAR

Ikuti Kami