Jaminan Untuk Memperoleh Seluruhnya
Kalangan Sendiri

Jaminan Untuk Memperoleh Seluruhnya

Lois Official Writer
      3077

Efesus 1:13-14

“Di dalam Dia kamu juga – karena kamu telah mendengar firman kebenaran, yaitu Injil keselamatanmu – di dalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan dengan Roh Kudus, yang dijanjikan-Nya itu. Dan Roh Kudus itu adalah jaminan bagian kita sampai kita memperoleh seluruhnya, yaitu penebusan yang menjadikan kita milik Allah, untuk memuji kemuliaan-Nya.”

 

Bacaan Alkitab Setahun : Mazmur 135; Yohanes 12; Ratapan 3

 

Kadangkala, meskipun kita tahu bahwa Tuhan adalah Tuhan yang mengasihi, kita suka melupakan dan mungkin bertanya-tanya. Benarkah kasih Tuhan kepada kita akan kekal selamanya? Benarkah Tuhan begitu baiknya? Bahkan, kita bertanya-tanya, apakah benar saya akan memperoleh kehidupan yang kekal? Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan itulah, Tuhan memberikan kepada kita Alkitab.

Firman Tuhan merupakan pegangan yang harus kita baca dan renungkan sehari-hari. Firman Tuhan merupakan ‘kata-kata sakti’ yang dapat membawa keselamatan kepada kita. Bukan karena kata-kata itu sendiri yang dapat memberikan keselamatan, namun ketika firman Tuhan merasuk ke dalam hati dan kita percaya, saat itulah keselamatan itu datang.

Keselamatan itu membuat kita mendapatkan Roh Kudus. Efesus 1:13 katakan bahwa kita dimaterai oleh Roh Kudus setelah kita percaya. Jika suatu kertas diberi materai Rp 6.000 saja akan berkekuatan hukum, apalagi ketika kita diberikan materai Roh Kudus. Kita pun akan mendapatkan apa yang menjadi hak kita di dalam Tuhan. Roh Kudus adalah jaminan di dalam hidup kita sampai kita memperoleh seluruhnya. Alangkah tingginya penghargaan Allah atas ciptaan-Nya manusia.

Firman Tuhan adalah hal yang krusial dalam hidup kita. Kita tahu apa yang sudah Tuhan sediakan melalui Alkitab. Kita tahu bahwa kita adalah milik Allah. Kita tahu bahwa hidup yang kita hidupi di dunia ini hanyalah sementara. Karena itu, kita pakai hidup kita untuk memuji kemuliaan-Nya. Bagi Dialah kemuliaan dari selama-lamanya sampai selama-lamanya.

 

Kita sudah dimaterai Roh Kudus ketika kita percaya Tuhan, kita mendapat jaminan untuk memperoleh seluruh yang dijanjikan-Nya. Betapa berharganya kita bagi-Nya. Mari kita pun memberikan kemuliaan bagi-Nya.

Ikuti Kami