Hati yang Dipenuhi Damai Sejahtera
Kalangan Sendiri

Hati yang Dipenuhi Damai Sejahtera

Lori Official Writer
      5635

Ayat Renungan: Kolose 3: 15, “Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah.”

 

Di tengah dunia yang kacau dan tak menentu ini, apakah kita masih hidup dalam kedamaian? Jika tidak, ketahuilah bahwa Tuhan sudah menyediakan kedamaian atas kita. Itulah kehendak Tuhan atas setiap orang yang percaya kepada-Nya. 

Kolose 3: 15 menyampaikan, “Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah.” Ayat ini meminta kita untuk menjadikan damai sejahtera Kristus sebagai fondasi hati kita. Tapi bagaimana damai sejahtera ini bisa menetap di hati kita? Kita perlu mengusahakannya! 

Semua hal yang kita jalani dalam hidup, sangat menentukan bagaimana kita hidup dengan damai. Informasi yang kita konsumsi setiap hari, perkataan yang kita dengar dan ucapkan setiap hari serta respon kita atas keadaan di sekitar bisa mencuri damai sejahtera kita. Karena itu jika kita benar-benar ingin mengalami damai sejahtera Tuhan, kita harus berusaha mengubah banyak hal dalam hidup kita dan melatihnya untuk selalu fokus kepada apa yang Tuhan kehendaki. 

Saat kita sudah terlatih melakukan kehendak Tuhan, maka akan lebih mudah untuk kita menangkal setiap badai dan keadaan sulit dalam hidup kita. Sama seperti kisah saat seseorang membangun rumah di atas fondasi pasir, ketika angin badai menerpa maka rumah itu seketika roboh karena fondasinya tidak kokoh. Sebaliknya saat kita membangun rumah di atas fondasi batu, maka badai sedahsyat apapun yang datang tidak akan mampu menghancurkan kita (Matius 7: 24-26).

Fokus kita harus mengerjakan kebenaran Tuhan, supaya damai sejahtera kita tidak bisa dicuri. Yesaya 26: 3 menyampaikan bahwa Tuhan akan menjaga kita dalam “kedamaian yang sempurna” saat kita memfokuskan hidup kita kepada-Nya. Jadi, mari menjaga damai Tuhan tetap berkuasa atas hati kita supaya dia bekerja mengarahkan pikiran dan menolong kita menghadapi berbagai kekacauan dan hal tak menentu di dalam hidup ini.

 

Action: Apakah kamu sudah lama tidak dengar-dengaran dengan Tuhan? Hari ini ambil waktu untuk mendownload hikmat dari Tuhan dan meminta membaharui hidupmu. 

Ayat Hafalan: Matius 5:9, “Berbahagialah orang yang membawa damai, karena mereka akan disebut anak-anak Allah.”

Ikuti Kami