Ku Lebih Dari Pemenang
Kalangan Sendiri

Ku Lebih Dari Pemenang

Mega Permata Official Writer
      6458

"Kuda diperlengkapi untuk hari peperangan, tetapi kemenangan ada di tangan TUHAN.” Amsal 21:31

Bacaan Alkitab Setahun: [kitab]Mazmu119:89-176[/kitab]; [kitab]iKori8[/kitab]; [kitab]iSamu3-4[/kitab]

Untuk mengalami hidup berkemenangan adalah senantiasa mengandalkan Tuhan disegala perkara. Ayat diatas menyatakan bahwa kemenangan ada di tangan Tuhan. “Sesungguhnya barangsiapa berkata kepada gunung ini:Beranjaklah dan tercampaklah ke dalam laut! Asal tidak bimbang hatinya, tetapi percaya, bahwa apa yang dikatakannya itu akan terjadi, maka hal itu akan terjadi baginya. Karena itu Aku berkata kepadamu: apa saja yang kamu minta dan doakan, percayalah bahwa kamu telah menerimanya, maka hal itu akan diberikan kepadamu,” (Markus 11:23-24).

Bukan berarti tidak boleh melihat kenyataan dan menghadapinya, tetapi jangan sampai kita dikalahkan oleh situasi-situasi buruk yang terjadi. Kita dapat mengalahkan kenyataan-kenyataan buruk itu bukan dengan kekuatan atau logika kita, namun dengan memakai mata iman, sehingga di tengah situasi yang buruk sekalipun kita masih dapat melihat ada kemenangan dan hal-hal positif di sisi yang lain. Iman dan pengakuan kita haruslah sejalan dengan firman Tuhan. 

Mata iman akan selalu memandang ke atas, kepada Tuhan dan kemenangan, seperti ayat Ibrani 12:2 sebutkan, “Marilah kita melakukannya dengan mata yang tertuju kepada Yesus, yang memimpin kita dalam iman, dan yang membawa iman kita itu kepada kesempurnaan,” seperti ayat Ibrani 12:2. Iman tidak berpengaruh oleh apa yang terlihat oleh mata jasmani, sehingga jika kita diam dalam iman yang sejati, kita bisa menyatakan bahwa kita lebih dari pemenang.


Ikuti Kami