Bersama Tuhan Tidak Ada Rasa Takut!
Kalangan Sendiri

Bersama Tuhan Tidak Ada Rasa Takut!

Lori Official Writer
      1868

Ayat Renungan:

2 Timotius 1: 7, “Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.”

Matius 14: 28-30, “Lalu Petrus berseru dan menjawab Dia: "Tuhan, apabila Engkau itu, suruhlah aku datang kepada-Mu berjalan di atas air." Kata Yesus: "Datanglah!" Maka Petrus turun dari perahu dan berjalan di atas air mendapatkan Yesus. Tetapi ketika dirasanya tiupan angin, takutlah ia dan mulai tenggelam lalu berteriak: "Tuhan, tolonglah aku!”

 

Mendengar beragam berita belakangan ini pasti membuat kita mulai kuatir. Setiap orangtua mulai kuatir dengan keamanan anak-anaknya karena banyak sekali muncul kasus kekerasan terhadap anak. Bagi para istri muncul rasa takut dan cemas akan pernikahannya. Atau diantara kita mungkin juga sering cemas akan pekerjaan dan kehidupan kita.

Ketakutan yang kita alami bisa datang dalam berbagai bentuk dan intensitas yang berbeda-beda. Sebagian besar berujung pada penyakit mental dan emosional. Namun ayat renungan pagi ini mengingatkan kita tentang kebenaran ini: “Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.”  (2 Timotius 1: 7). Firman ini mengingatkan kita bahwa Tuhan tidak memberikan kita Roh ketakutan. Sebaliknya Dia memberi kita roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban. Artinya, kita diajak untuk berdiri di dalam keberanian, kepercayaan diri dan kekuatan yang kita peroleh dari Allah. 

Apapun yang terjadi di sekitar kita, kita perlu melihatnya dari kaca mata iman bahwa dengan mengandalkan Dia kita bisa mengalahkan keadaan. Petrus berjalan di atas air untuk menghampiri Yesus (Matius 14: 22-33). Di tengah badai, dia tetap baik-baik saja selama matanya tertuju kepada Yesus. Hanya ketika fokusnya beralih kepada badai, seketika Petrus mulai kewalahan dan tenggelam. Kisah ini mengingatkan kita bahwa ketika kita terpaku kepada keadaan dan masalah, maka rasa takut, kuatir dan cemas akan menguasai kita.

Jadi bagaimana cara supaya kita mampu menangkal serangan rasa takut, kuatir dan kecemasan, yang sengaja dimainkan melalui pikiran kita? Tetaplah menjaga fokus kepada Sang Pencipta kita, yang mampu menghalau angin dan meredakan ombak. Jika hari-hari ini Anda ternyata sedang tenggelam di dalam lautan keadaan, kita perlu kembali merenungkan ayat firman hari ini. Mari mengalihkan kembali fokus kita kepada Kristus. Dengan kuasa Kristus, kita bisa menawan setiap pikiran dan pandangan kita yang salah dan menyelaraskannya kembali dengan kebenaran firman Tuhan. 

 

Action: Identifikasi apakah ada hal yang membuat Anda cemas, kuatir dan takut? Berdoa dan mintalah supaya Roh Kudus memberi Anda ketenangan hati dan pikiran.

Ayat Hafalan: 2 Timotius 1: 7, “Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.”

Ikuti Kami