Kantong yang Berlubang
Kalangan Sendiri

Kantong yang Berlubang

Tiurma Ida Purba Official Writer
      8900
Show English Version

Bolehkah manusia menipu Allah? Namun kamu menipu Aku. Tetapi kamu berkata: "Dengan cara bagaimanakah kami menipu Engkau?" Mengenai persembahan persepuluhan dan persembahan khusus! ( Maleakhi 3:8)

 

Bacaan Alkitab Setahun  [kitab]Mazmu70[/kitab] ; [kitab]Marku14[/kitab]; [kitab]Bilan23-24[/kitab]


Hidup di dunia dengan gaji yang besar, belum menentukan bahwa Anda dapat menjamin bahwa kantong Anda tidak berlubang. Bisakah pundi-pundi Anda berlubang? Tentu saja bisa. Mengapa banyak orang yang hidup dengan gaji besar, namun tidak dapat bahagia dan menikmatinya? Ada saja pengeluaran besar yang tidak terduga. Kita biasanya menyebutnya dengan belalang pelahap. Mengapa ada belalang pelahap? Pengeluaran-pengelaran yang tidak terduga? Contohnya saja: sering keluar masuk rumah sakit, atau mobil/motor rusak. 

Tuhan menginginkan bahwa setiap umatNya tidak menipu Allah. Apakah Anda bisa menipu Allah? Ya bisa. Dengan persembahan persepuluhan dan persembahan khusus. 

Bawalah seluruh persembahan persepuluhan itu ke dalam rumah perbendaharaan, supaya ada persediaan makanan di rumah-Ku dan ujilah Aku, firman TUHAN semesta alam, apakah Aku tidak membukakan bagimu tingkap-tingkap langit dan mencurahkan berkat kepadamu sampai berkelimpahan.( Maleakhi 3:10).

Persepuluhan adalah milik Tuhan. Tuhan memiliki hak 10 % dari penghasilan Anda. Apakah Tuhan kurang baik? Dia sudah memberikan 90% untuk Anda? Tuhan ingin Anda tetap memberikan persepuluhan dengan benar, sehingga ada persediaan di rumah Tuhan. 

Coba ingat-ingat kapan terakhir kalinya Anda memberikan persepuluhan? Secara kasat mata atau logika mungkin Anda berpikir : “ Tidak memberikan persepuluhan saja kurang, bagaimana saya kalau saya memberikan persepuluhan?”. Ya, itu memang wajar, secara logika, manusia sering berpikir seperti itu. Namun tahukah apa janji Tuhan bagi orang-orang yang memberikan persepuluhan dan persembahan khusus?

"Aku akan menghardik bagimu belalang pelahap, supaya jangan dihabisinya hasil tanahmu dan supaya jangan pohon anggur di padang tidak berbuah bagimu, firman TUHAN semesta alam. Maka segala bangsa akan menyebut kamu berbahagia, sebab kamu ini akan menjadi negeri kesukaan, firman TUHAN semesta alam”. ( Maleakhi 3:11-12) 

Wah sungguh luar biasa bukan janji Tuhan kepada Anda? Dengan taat kepadanya, Tuhan berjanji bahwa Dia yang akan menjaga lumbung-lumbung Anda. Bahkan Anda akan disebut orang yang paling berbahagia. 

Ayo, mari kita merenungkan firman ini. Kiranya Roh Kudus menjamah hati Anda untuk tetap percaya kepada Tuhan, dan tidak berpikir secara logika.


Ikuti Kami