Maukah Anda Menerima Hati & Roh Yang Baru?
Kalangan Sendiri

Maukah Anda Menerima Hati & Roh Yang Baru?

Puji Astuti Official Writer
      2518

Ayat Renungan :

Yehezkiel 36:25-27 : Aku akan mencurahkan kepadamu air jernih, yang akan mentahirkan kamu; dari segala kenajisanmu dan dari semua berhala-berhalamu Aku akan mentahirkan kamu. Kamu akan Kuberikan hati yang baru, dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras dan Kuberikan kepadamu hati yang taat. Roh-Ku akan Kuberikan diam di dalam batinmu dan Aku akan membuat kamu hidup menurut segala ketetapan-Ku dan tetap berpegang pada peraturan-peraturan-Ku dan melakukannya. 

Janji Tuhan untuk pemulihan bagi bangsa Israel di atas sungguh indah bukan? Ayat di atas berbicara tentang janji Tuhan untuk memulihkan hidup umat-Nya. Tuhan akan mencurahkan air jernih untuk mentahirkan mereka dari segala kenajisan dan berhala yang mencuri posisi Tuhan dalam kehidupan mereka. Tuhan juga akan memberikan hati yang baru dan roh yang baru di dalam batin mereka, serta menjauhkan hati yang keras dan memberikan hati yang taat. Roh Tuhan juga akan diam di dalam batin mereka, dan Tuhan akan membuat mereka hidup menurut segala ketetapan-Nya dan tetap berpegang pada peraturan-peraturan-Nya. 

Jika kita membacanya sekilas, sepertinya tidak ada sesuatupun yang manusia lakukan untuk bisa mengalami pemulihan ini. Tapi jangan salah, ada bagian yang harus kita lakukan agar Tuhan bisa bekerja dalam hidup kita, yaitu membuka hati dan menerima tawaran pemulihan atau keselamatan yang Dia ingin berikan bagi kita.  

Tindakan kita menerima tawaran itu adalah sikap hati bertobat ini. Pertobatan adalah proses membalikkan diri dari dosa dan kembali kepada Tuhan. Hal ini dimulai dari kesadaran bahwa kita manusia berdosa yang membutuhkan Tuhan.  

Ketika kita menerima tawaran itu, Tuhan yang telah mati di kayu salib bagi kita akan mentahirkan kita dari segala dosa kita. Dosa yang dulu kita lakukan, yang saat ini dan bahkan yang akan kita lakukan. Penebusannya sempurna bagi kita. Setelah pertobatan, Tuhan akan memberikan kita hati yang baru dan roh yang baru. Hati yang baru adalah hati yang dipenuhi dengan kasih kepada Tuhan dan sesama. Roh yang baru adalah yang dipulihkan dan dipimpin oleh Roh Kudus. Roh Kudus akan menolong kita untuk hidup sesuai dengan kehendak Tuhan. 

Action : Jadikan pertobatan sebagai gaya hidup kita. Mari periksa hati dan pikiran kita setiap hari apakah masih ada hal yang tersembunyi dan perlu kita akui di hadapan Tuhan sehingga kita bisa terus dimurnikan?  

Jangan beri celah bagi Iblis untuk menginstimidasi Anda, ingatlah bahwa ketika kita mengaku dosa kita maka Tuhan yang setia dan adil itu akan mengampuni kita.  

Ayat hafalan : 1 Yohanes 1:8-9,  “Jika kita berkata, bahwa kita tidak berdosa, maka kita menipu diri kita sendiri dan kebenaran tidak ada di dalam kita. Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan.” 

Apakah Anda mau mengalami pemulihan dan membutuhkan seseorang untuk membimbing Anda? Mari hubungi Tim Doa dan Konseling CBN dengan KLIK DISINI.

Ikuti Kami