Mau Berbuah Lebat & Berdampak? Rahasianya Yesus Ungkap Lewat Perumpamaan Ini
Sumber: Jawaban

Kata Alkitab / 23 May 2024

Kalangan Sendiri

Mau Berbuah Lebat & Berdampak? Rahasianya Yesus Ungkap Lewat Perumpamaan Ini

Puji Astuti Official Writer
1142

Orang yang diibaratkan sebagai tanah berbatu menghadapi beberapa tantangan dalam kehidupan rohani mereka: 

1. Mudah Goyah dalam Menghadapi Ujian.  

Tanpa akar iman yang kuat, mereka mudah goyah saat menghadapi tantangan atau kesulitan. Ketika ujian datang, mereka tidak mampu bertahan dan cepat murtad. 

2. Kehilangan Sukacita Rohani. 

Respons awal yang penuh semangat dapat dengan cepat berubah menjadi kekecewaan dan keputusasaan ketika menghadapi realitas kehidupan yang sulit. 

3. Kurangnya Pertumbuhan Rohani. 

Karena tidak berakar dalam kebenaran, mereka menjadi tidak bertumbuh dalam iman dengan baik. Orang percaya yang seperti ini tidak akan mengalami kedewasaan iman yang seharusnya.  

Seperti sebuah janin yang tidak jaga dengan baik dan diberikan asupan yang bergizi hingga anak yang lahir mengalami stunting atau bahkan kurang gizi sehingga pertumbuhannya terhambat, demikian juga berlaku pada manusia roh kita. Jika kita tidak mempersiapkan tanah hati dengan baik, maka sekalipun benihnya bagus namun kita tidak bertumbuh dengan sebagaimana mestinya.  

Bagaimana Agar Tanah Hati Kita Tidak Berbatu? | Next>>

Sumber : Puji Astuti | Jawaban.com
Halaman :
123Tampilkan Semua

Ikuti Kami