Seperti Kaki Rusa
Kalangan Sendiri

Seperti Kaki Rusa

Lois Official Writer
      23571
Show English Version

Habakuk 3:19

 “Allah Tuhanku itu kekuatanku : Ia membuat kakiku seperti kaki rusa, Ia membiarkan aku berjejak di bukit-bukitku.”

 

Bacaan Alkitab Setahun : Mazmur 13; Wahyu 19; Ayub 1-2

 

Rusa punya sepasang kaki yang kuat, yang diperlukannya untuk dapat hidup di lingkungan hutan yang keras dan sulit. Kaki mereka juga diperlukan untuk dapat melarikan diri dari para pemburu mereka, entah itu manusia ataupun hewan buas seperti harimau. Karena itulah, kaki rusa tercipta dengan kekuatan yang mampu menanggung semuanya.

Hutan yang menjadi tempat tinggal rusa merupakan medan yang sangat berat. Banyak tantangan yang harus dihadapinya. Jika tidak ingin menjadi mangsa, dia harus berlari cepat, untuk itulah dia memerlukan kaki yang kuat.

Tempat kita tinggal ini juga merupakan medan yang sangat berat. Terkadang kita tak tahu apa yang harus kita hadapi, ada banyak masalah yang menghadang, dan sepertinya ingin memangsa kita. Jika tidak berhati-hati, kita bisa terjatuh di lubang dosa dan membuat kita binasa selamanya. Untuk itulah kita juga perlu ‘kaki’ yang kuat.

Habakuk mengungkapkan bahwa kakinya menjadi seperti kaki rusa, karena Tuhan yang memberikan kekuatan kepadanya. Tuhanlah kekuatan Habakuk, dan Tuhan yang sama juga yang akan memberikan kekuatan kepada kita. Berbagai macam bukit masalah, derita, dan persoalan kita hadapi dan kita mampu menaklukkannya. Hanya saja, kita perlu bersandar pada Tuhan yang menjadi kekuatan kita.

 

Karena Tuhan yang menjadi kekuatan kita, kita mampu menaklukkan segala bukit-bukit masalah, penderitaan, dan persoalan. Bersandarlah kepada-Nya dan lakukan apa yang menjadi bagian kita, yaitu tetap berpegang teguh pada-Nya.

Ikuti Kami