Mempersiapkan Warisan
Kalangan Sendiri

Mempersiapkan Warisan

Puji Astuti Official Writer
      6899
Show English Version

Roma 14:12

Demikianlah setiap orang di antara kita akan memberi pertanggungan jawab tentang dirinya sendiri kepada Allah.

Bacaan Alkitab Setahun  [kitab]Mazmu104[/kitab] ;  [kitab]Yakob1[/kitab] ;  [kitab]Yehez13-14[/kitab]

Banyak orang menghabiskan waktu dalam hidup mereka untuk menciptakan warisan di bumi. Mereka ingin dikenang sewaktu mereka pergi. Tetapi apa yang penting bukanlah apa yang dikatakan orang lain tentang kehidupan kita, melainkan apa yang Tuhan katakan.

Yang gagal dimengerti banyak orang adalah bahwa semua pencapaian dan rekor, suatu saat akan dilampaui, reputasi akan memudar, dan pujian akan dilupakan. Kisah James Dobson ini menggambarkan hal itu. Tujuan utama James sewaktu di sekolah tinggi adalah menjadi juara tenis sekolah. Ia sangat bangga saat pialanya diletakkan di lemari piala sekolah. Bertahun-tahun kemudian, seseorang mengirim piala tersebut kepadanya. Mereka menemukan piala itu di tempat sampah, saat sekolah itu di renovasi. James berkata, "Pada saatnya, semua pialamu akan dibuang orang lain!"

Hidup untuk meninggalkan warisan duniawi adalah sebuah tujuan yang dangkal sekali. Akan lebih bijaksana memakai waktu kita untuk membangun warisan kekal. Karena keberadaan kita di bumi ini bukan untuk dikenang. Kita ada disini untuk mempersiapkan diri menghadapi kekekalan.

Pada suatu hari nanti, kita akan berdiri dihadapan Tuhan dan Ia akan memeriksa kehidupan kita. Ia akan bertanya kepada kita, apakah kita menerima hadiah utama yang telah Ia berikan kepada kita, yaitu Anak-Nya yang tunggal, Yesus Kristus? Kemudian, Ia akan bertanya, apakah yang kita lakukan dengan semua talenta, karunia, kesempatan dan semua sumber daya yang Ia berikan kepada kita? Siapkah kita menjawab pertanyaan Tuhan itu?

Semua yang ada di dunia ini adalah sesuatu yang fana, suatu saat akan lenyap. Mari fokuskan hidup kita untuk kekekalan.


Baca juga artikel lainnya :

Review Buku : Untuk Apa Aku Ada Di Dunia Ini?

Api Kemarahan

"Stereotipe Jari Telunjuk"

Yuk, kunjungi Superbookindo.tv dan mainkan berbagai game seru!

Share Kesaksianmu dan Dapatkan Hadiah Seru!

Ketulusan Memberi Dalam Keterbatasan

Ikuti Kami