Penyelamatan Yang Sempurna
Kalangan Sendiri

Penyelamatan Yang Sempurna

Puji Astuti Official Writer
      5021

Ibrani 7:25

Karena itu Ia sanggup juga menyelamatkan dengan sempurna semua orang yang oleh Dia datang kepada Allah. Sebab Ia hidup senantiasa untuk menjadi Pengantara mereka.

Bacaan Alkitab Setahun : Mazmur 62; Markus 6; Bilangan 7-8

Jika kita membaca kisah bangsa Israel, maka satu hal yang akan kita sadari : Tuhan tidak pernah meninggalkan umat-Nya. Kadang sepertinya bangsa Israel memang mengalami masa-masa dijajah, dibuang atau kalah, namun hal itu bukan karena Tuhan meninggalkan mereka, tetapi karena ada dosa yang memisahkan mereka dari Tuhan.

Bukan Tuhan yang tidak sanggup menolong mereka. Hal ini dibuktikan, setiap kali bangsa Israel bertobat maka pertolongan Tuhan segera terjadi.

Dalam kehidupan kita saat ini pun berlaku hal yang sama. Tuhan tidak pernah meninggalkan kita. Saat kita terpuruk dan putus asa, Tuhan ada disana dan mendengarkan kita. Seperti yang dikatakan oleh penulis kitab Ibrani, “Ia sanggup juga menyelamatkan dengan sempurna semua orang yang oleh Dia datang kepada Allah”, hal itu adalah fakta yang tidak bisa dipungkiri.

Yesus sanggup menyelamatkan roh kita, emosi atau jiwa kita dan juga tubuh jasmani kita. Karena kasih-Nya yang besar itu maka kerinduan-Nya yang terbesar adalah agar kita anak-anak-Nya dalam kondisi selamat yang sempurna. Namun satu hal yang perlu kita sadari, ada hal yang harus kita lakukan agar keselamatan itu kita alami, yaitu meresponi Dia. Respon itu berupa pertobatan, serta meraih tangan-Nya yang terulur untuk menuntun kita berjalan dalam kebenaran. Respon itu adalah pilihan yang kita sendiri, sudahkah kita memilih untuk merespon dengan benar?

Tuhan telah menyediakan keselamatan yang sempurna bagi kita, pertanyaannya apakah kita meresponi tawaran-Nya?

Ikuti Kami