Ketabahan Ayub
Kalangan Sendiri

Ketabahan Ayub

Admin Spiritual Official Writer
      7218
Ayub 1:1
"... Apakah engkau memperhatikan hambaKu Ayub?"

Bacaan Alkitab Setahun: Mazmur 47; Titus 1; Yesaya 47-48

Ada saat Tuhan memilih untuk memberkati individu-individu tertentu dengan harta yang lebih dari sekedar cukup. Ayub misalnya. Ingat apa saja yang ada dalam daftar asetnya? Harta miliknya dalam bentuk unta, lembu, keledai, dan para pekerjanya sangat banyak Ia bukan sekedar lebih dari cukup, ia sangat kaya, mungkin seperti gabungan Bill Gates dan William Buffett. Tapi apa yang terjadi padanya setelah itu yang menarik perhatian para pembaca kisahnya. Belum habis hari itu, tiba-tiba hartanya lenyap seketika. Bagaimana respon Ayub?

Pesan paling kuat yang keluar dari kisah ini adalah ketabahan luar biasa Ayub setelah hampir kehilangan segalanya. Biasanya saat berada dalam penderitaan, yang sering menambah beban penderitaan itu adalah ketidaktahuan kita tentang kapan semua itu akan berakhir.

Saya pernah berada dalam sebuah bus. Si sopir tiba-tiba menyetel kaset berisi lagu-lagu yang sama sekali tidak saya sukai. Karena saya tahu perjalanan itu lamanya hanya 45 menit, saya dapat bertahan di sepanjang perjalanan, walau rasanya benar-benar tidak nyaman. Tapi untuk Ayub, dia tidak tahu kapan semua yang dia alami itu akan berakhir.

Oleh karena itu, kita bersorak saat Ayub menang. Ia keluar seperti emas setelah sempoyongan akibat ujian berat. Saat kita tidak tabah, saat kita haus figur teladan, Ayub muncul sebagai teladan ekstrem dalam hal ketabahan. Ia menunjukkan bahwa di tengah situasi sulit, kehidupan masih layak dijalani dengan ketabahan.

Tujukan hati Anda kepada kasih Allah dan ketabahan Kristus.


Ikuti Kami