Setia dengan Tujuan Tuhan dalam Hidup Kisah Ester Jeanette
Sumber: Google

Milenial / 28 May 2024

Kalangan Sendiri

Setia dengan Tujuan Tuhan dalam Hidup Kisah Ester Jeanette

Jery Patampang Official Writer
1863

Kini, Jean memimpin komunitas yang terdiri dari ratusan anak muda, dan terus berkomitmen pada visi yang Tuhan berikan. "Aku percaya bahwa kita harus setia dengan apa yang sudah Tuhan percayakan, dan Tuhan pasti siapkan bagian kita," tegasnya.

Melalui Social Bread, Jean ingin membantu lebih banyak bisnis kecil dan content creator di seluruh Indonesia. Dia berharap bisa membuka lebih banyak cabang di berbagai kota besar di Indonesia.

"Visi kami adalah menjadi partner yang tepat untuk para pemilik bisnis dan content creator, membantu mereka bertumbuh dan memberikan dampak positif bagi banyak orang," jelasnya.

Jean juga mengakui bahwa sosial media saat ini penuh dengan konten yang tidak selalu positif. Namun, dia yakin bahwa konten yang bermakna dan baik bisa memberikan dampak besar. "Kita bisa viral tanpa harus melakukan sesuatu yang aneh-aneh. Talenta anak-anak muda bisa digunakan untuk kebaikan," ujarnya

Jean berpesan kepada anak muda untuk selalu percaya bahwa mereka dikasihi oleh Tuhan dan memiliki tujuan dalam hidup mereka. "Ketika kita tahu bahwa kita dikasihi, kita bisa mengasihi orang lain. Dan kita harus setia dengan apa yang Tuhan percayakan dalam hidup kita," pesan Jean

Kisah Jean adalah bukti nyata bahwa kesetiaan pada tujuan Tuhan dapat membawa kita melalui berbagai tantangan hidup.

Ingin tahu lebih banyak tentang perjalanan inspiratif Jean dan bagaimana Social Bread membantu anak muda dan pemilik bisnis? Tonton selengkapnya di Solusi TV.

Klik Video Dibawah ini:

Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami