Stres Halau Seks? Tidak Lagi dengan Tiga Langkah Ini!
Theresia Karo Karo Official Writer
Stres sering menyebabkan turunnya hasrat bercinta pada pasangan menikah. Saat seseorang menghadapi masalah dalam pekerjaan, urusan rumah tangga, keuangan, maka berhubungan seksual menjadi urutan paling akhir dalam daftar prioritas seseorang. Padahal dengan bercinta, seseorang akan menemukan cara terbaik untuk relaks dan menekan stres.
Untuk menghadapi stres, pria dan wanita memiliki cara yang berbeda. Saat pria mengalami ketidaknyamanan ini, mereka akan menenggelamkan diri dalam kegiatan fisik, seperti olahraga, seks, dan video games. Meskipun begitu tidak semua pria bisa melakukan hubungan seks saat stres.
Sedangkan bagi wanita, mereka bisa melepas stres dengan curhat, mendekatkan diri pada keluarga, hingga menghabiskan waktu menonton serial televisi kesukaannya. Oleh sebab itu, saat mengalami stres, baik fisik maupun emosional, wanita tidak lagi memikirkan seks.
Agar stres tidak merambah ke urusan ‘tempat tidur’, berikut beberapa tips yang bisa di coba:
Alternatif waktu
Jangan menunggu jam 10 malam untuk bisa bercinta, karena kelelahan dan rasa ngantuk yang justru menyerang. Cobalah mencari alternatif waktu lain, misalnya, saat pagi hari. Nikmati keintiman bersama pasangan dengan kondisi tubuh dan jiwa yang lebih fit dan bugar, sehingga manfaatnya jauh lebih terasa.
Bukan hanya tentang hubungan seksual
Menjadi lebih intim dengan pasangan bukan hanya soal seberapa sering anda berhubungan seks. Namun keintiman juga bisa tercipta lewat ciuman hangat, pelukan, dan sentuhan fisik. Walau tidak selalu berakhir dengan seks, namun tindakan-tindakan sederhana tadi semakin mendekatkan anda dan pasangan.
Tetap menjaga kesehatan
Tubuh yang sehat juga menjadi poin penting untuk jiwa yang sehat. Meskipun sedang stres, hindari terlalu banyak konsumsi junkfood dan minuman beralkohol. Selain berdampak buruk bagi kesehatan, kebiasaan buruk ini justru semakin meredupkan gairah anda. Tetap jaga kesehatan dengan olahraga dan asupan bergizi yang bisa mengusir stress, seperti brokoli, almond, ikan, dan bawang putih.
Sumber : Kompas/Jawaban.com by tk
Halaman :
1