Cinta Pada Pandangan Pertama, Mitos atau Fakta?
Sumber: Google

Single / 30 April 2015

Kalangan Sendiri

Cinta Pada Pandangan Pertama, Mitos atau Fakta?

Theresia Karo Karo Official Writer
7747
'Cinta pada pandangan pertama'. Membaca istilah tadi, mungkin akan menimbulkan beberapa pertanyaan dalam diri kita. "Benarkah cinta pada pandangan pertama nyata adanya?" Atau, "Bukankah hal ini hanya terjadi di dongeng anak-anak?"

Menurut penelitian, ternyata fenomena cinta yang satu ini nyata dan terbukti ada, walau tidak banyak orang yang pernah mengalaminya. Sebuah survei mengungkapkan bahwa 51 persen perempuan dan 41 persen pria tidak percaya dengan cinta pada pandangan pertama, sedangkan sisanya mengaku pernah mengalaminya sendiri.

Kebanyakan dari mereka mengungkapkan bahwa love at first sight tidak masuk logika. Menurut mereka, tidak mungkin seseorang bisa jatuh cinta pada orang lain begitu saja tanpa mengenalnya lebih dulu.

Para peneliti mengungkapkan hal sebaliknya. Menurut mereka, cinta sangat bertolak belakang dengan logika. Walaupun tidak ditemukan mekanisme yang tepat, namun ketertarikan secara fisik mampu membuat seorang jatuh cinta pada pandangan pertama. Hal inilah yang kerap dialami pria.

Survei terbaru mengungkapkan bahwa 41% pria dan 29% wanita pernah mengalami keajaiban cinta pada pandangan pertama. Penelitian ini dilakukan terhadap 5000 lajang berusia 21-70 tahun.

Menurut seorang antropolog biologi Dr Helen Fisher, pria bukan hanya lebih mungkin untuk jatuh cinta pada pandangan pertama. Dibandingkan wanita, pria cenderung lebih cepat jatuh cinta.

Sistem cinta romantis pada pria cenderung lebih cepat karena mereka adalah mahluk visual. Yang berarti, melihat daya tarik wanita dari fisik mereka. Sedangkan wanita merupakan ‘penjaga telur’ sehingga cenderung berhati-hati ketika mengaktifkan sistem ini.

Sumber : Gladisco/Jawaban.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami