Mencari Kekuatan Lewat Ilmu Hitam
Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=1IuOU4xc

Family / 30 March 2015

Kalangan Sendiri

Mencari Kekuatan Lewat Ilmu Hitam

Tiurma Ida Purba Official Writer
10301

Ketika masih kecil Darmawan Heri sering bermain bersama dengan temannya. Bahkan jika sudah bermain, Heri tak mengenal waktu, sore sampai malam pun Heri tetap bermain. Suatu kali ketika hari sudah sore, Heri melihat di suatu rumah sedang terjadi perampokan dan pembunuhan. Ketakutan pun menghinggapi Heri dan teman-temannya. Semenjak saat itu ia dan teman-temannya memutuskan untuk belajar bela diri.

Alasan yang melatarbelakangi Heri dan teman-temannya belajar bela diri adalah karena desa tempat tinggalnya sudah tidak aman. Beranjak dewasa, Heri pun merasa aman dengan bela diri yang dia pelajari. Bela diri tersebut pun mengarah kepada ilmu hitam. Ia ingin dengan memiliki ilmu hitam maka dapat kebal dari semua senjata tajam. Heri pun berguru dari seorang dukun. Gurunya tersebut pun memberikan air minum yang di dalamnya terdapat kalajengking. Heri pun tidak pikir panjang dan langsung meminumnya. Ketika itu dia berpikir apapun akan dilakukannya agar dapat kebal dengan apapun juga.

Suatu kali Heri dan teman-teman sekolah tawuran dengan sekolah lain. Namun, ketika itu temannya mengalami kepala bocor karena dilempar dengan telur. Anehnya telur tersebut keras dan tidak pecah. Lalu, Heri pun merasa bahwa ilmunya masih kurang dan perlu ditambahkan.

Suatu hari Heri diundang dengan teman sekolahnya untuk datang  ke sebuah ibadah. Dan ketika mengetahui bahwa pendeta yang akan ada di ibadah tersebut dapat menyembuhkan orang sakit dan mengusir setan, maka Heri pun sangat terusik dengan itu. Ia merasa tertandingin dan penasaran dengan pendeta tersebut. Lalu Heri pun datang ke ibadah tersebut. Ketika ibadah berlangsung, ia mencoba untuk melawan pendeta tersebut dengan ilmu hitam yang dimilikinya. Setelah dicoba beberapa kali, perjuanganya gagal untuk melawan pendeta tersebut.

Karena kalah dan gagal, maka Heri pun menyerah dan menerima Yesus sebagai juru selamat. Walaupun sudah menerima Yesus, namun Heri belum melepaskan semua ilmu hitam yang ia miliki. Tidak heran, setiap kali tidur Heri selalu mimpi buruk di kejar-kejar setan bahkan hampir tidak bernyawa. Lalu, dia pun pergi lagi ke pendeta tersebut untuk melepaskan semua ilmu hitam yang ia miliki. Heri membawa semua benda-benda gaib yang ia miliki dan memberikannya kepada pendeta untuk dimusnahkan. Saat didoakan, ia pun sempat kerasukan. Setelah di doakan, Heri pun sudah bebas dari kuasa kegelapan.

Kini Heri dan istrinya sudah hidup dalam Tuhan. Mereka memberikan waktu dan hidup mereka untuk melayani Tuhan. Heri bersyukur kepada Tuhan dari kegelapan dipanggil menuju terang yang ajaib. Bagi Heri, Yesus adalah penolong yang sejati, Bapa yang kekal dan Juru Selamat yang luar biasa. 

Sumber : Darmawan Herri
Halaman :
1

Ikuti Kami