Bebas Hutang Wisata Dengan Kiat Cerdas Berikut
Sumber: kabar24.com

Entrepreneurship / 11 August 2014

Kalangan Sendiri

Bebas Hutang Wisata Dengan Kiat Cerdas Berikut

Theresia Karo Karo Official Writer
6040

Banyak orang yang menggunakan kartu kredit untuk pengeluaran selama liburan. Tetapi belakangan, anda harus tetap membayar pengeluaran liburan selama 5 – 7 tahun setelah digunakan.

Semisal liburan hanya 7 hari tetapi untuk membayar hutang dibutuhkan waktu bertahun. Akan lebih baik apabila anda menabung untuk liburan, tentunya liburan akan lebih menyenangkan dan anda juga akan terhindar dari pengeluaran tertunda. Berikut kiat menabung untuk dana wisata:

Realistis Dengan Kemampuan

Pastinya semua orang menginginkan liburan yang luar biasa dan memuaskan, tetapi dengan memilih liburan di luar kemampuan justru akan menambah masalah baru dalam kehidupan anda. Penting untuk realistis dengan situasi keuangan anda, rencanakan liburan yang ‘nyaman’ di kantong.

Penting Untuk Menyusun Anggaran

Selain mempersiapkan anggaran, penting juga untuk menyusun rencana pengeluaran agar terhindar dari kelebihan budget yang seharusnya. Aturlah pengeluaran anda dengan bijaksana, mulai dari tiket perjalanan, penginapan, makanan, wisata hingga oleh-oleh. Untuk mempermudah, sekarang telah banyak aplikasi berbasis web atau dari smartphone untuk menghitung biaya pengeluaran selama berwisata.

Rajin Mencari Informasi

Informasi bukan barang langka saat ini, melalui jaringan internet anda dapat menemukan informasi apapun seputar wisata. Ada banyak situs yang mempermudah untuk membandingkan harga tiket dari berbagai pesawat, hotel dan perusahaan penyewaan mobil.

Perlindungan Diri

Saat anda sudah memesan tiket, pastikan situs yang anda gunakan merupakan situs terpercaya. Selain itu saat dalam perjalanan, lindungi identitas anda dengan menyimpan paspor, SIM dan kartu kredit di tempat yang aman dan terlindungi.

Persiapkan Diri Untuk Hal-Hal Tidak Terduga

Seperti kartu redit yang hilang, penerbangan tertunda atau cuaca buruk. Hal ini mungkin saja terjadi selama perjalanan, untuk itu pertimbangkan dan sisihkan biaya tambahan 10 hingga 15 persen dari anggaran wisata untuk hal darurat atau tidak terduga.

Semoga dengan tips keuangan yang telah diulas, dapat membantu anda untuk berwisata dengan nyaman. Bijaksanalah mengatur keuangan, lebih baik menghindarkan diri dari hutang. Seperti yang tertulis dalam Amsal 22:7, “Orang kaya menguasai orang miskin, yang berhutang mejadi budak dari yang menghutangi.”

 

Baca Juga:

Sudahkah Anda Hidup Sesuai Kemampuan?

Pasangan Menikah Juga Perlu Berkencan

Sudahkah Anda Hidup Sesuai Kemampuan?

Satu Alasan Dari JPCC Worship, Lantang Suarakan Kuasa Yesus

Studi Menunjukkan Bahwa Kecerdasan Dapat Menular

 

Sumber : Keluarga/Practicalmoneyskills.co.id by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami