Menantu dan Ibu Mertua Tak Akur? Ini Caranya Berdamai
Sumber: Kompas.com

Marriage / 19 June 2014

Kalangan Sendiri

Menantu dan Ibu Mertua Tak Akur? Ini Caranya Berdamai

Lori Official Writer
15882

Sebuah penelitian menemukan bahwa lebih dari 133 pengantin baru wanita merasa sangat cemas terhadap hubungannya dengan ibu mertua. Wanita-wanita yang baru menikah merasa takut bila mertua akan membencinya, membicarakan hal buruk tentangnya kepada suami dan ikut campur terlalu jauh dalam rumah tangga mereka.

 

Penelitian ini dikeluarkan oleh University of Wisconsin-Stevens Point (UWSP), Amerika Serikat. Menurut Dr Sylvia L Mikucki-Enyart, asisten professor ilmu komunikasi di UWSP, perlakuan ibu mertua yang berlebih terhadap anaknya ditimbulkan karena rasa cemas seorang ibu etrhadap pernikahan anak laki-lakinya.

 

Namun bagimana pun juga, seorang menantu patut mengubah paradigma negatif di atas dan mengevaluasi sikap dan tindakan yang menunjukkan rasa hormat kepada mertua.

 

Ahli psikologi Dr Sheila Rossan mengatakan bahwa kunci untuk mencapai perdamaian dengan mertua terletak pada intensitas perasaan yang kita tunjukkan. “Sebagai perempuan, hubungan kita dengan ibu mertua sangat berbeda dengan hubungan lainnya. Bahkan jika kita melawan, kita tidak akan menjadi semakin menjauh: itu adalah hubungan pertama kita dan kita sangat sama, namun berbeda,”.

 

Wanita yang tidak pernah akur dengan ibu mertuanya, besar kemungkinan dilatarbelakangi oleh hubungan yang kurang baik dengan ibu kandungnya. Kemungkinan mereka kurang berperilaku baik dengan ibunya sendiri. Jadi jika Anda menghadapi persoalan tersebut, cobalah memeriksa kembali hubungan Anda dengan ibu Anda sendiri.

 

Untuk menganggap ibu mertua bukanlah pribadi yang menakutkan dan musuh dalam kehidupan Anda dan keluarga, maka lakukanlah lima hal berikut sebagai jembatan perdamaian Anda dan ibu mertua.

 

Terus terang

 

Jangan berdiam diri dan emosi dalam hati bila dia mengatakan sesuatu yang mengusik perasaan Anda. Katakan dengan terus terang, sebab hal ini dapat membantunya untuk mengetahui apa yang Anda suka dan tidak suka.

 

Misalnya: “Saya tahu ibu hanya mencoba untuk membantu, tapi hal itu membuatku kelihatan tidak dewasa saat ibu memberiku nasihat yang tidak aku butuhkan. Ada banyak nasihat yang saya benar-benar harapkan, namun akan jauh lebih baik bila saya menyakana ibu terlebih dahulu”.

 

Menghargai kebaikannya

 

Ucapkanlah kata-kata terima kasih bila ia ikut etrlibat dalam sebagian pekerjaan rumah Anda. Ia akan menilai bahwa Anda adalah mennatu yang menghargai mertuanya sendiri. Ucapan terima kasih Anda yang lembut tentu saja akan dibalas dengan sikap lembut pula.

 

Meminta sarannya

 

Ia tidak pernah menyukai masakan Anda? Jadi mintalah saran dari ibu mertua Anda tentang bagaimana cara memasak makanan khas yang akan Anda hidangkan. Atau apakah ada ssesuatu yang dapat menarik perhatiannya? Maka libatkan dia untuk berkontribusi membantu Anda.

 

Sering berkunjung

 

Jika ia tampak jarang berkomunikasi dengan Anda dan keluarga, bisa jadi ia merasa bahwa ia sudah dinomorduakan dari kehidupan Anda. Oleh karena itu, mulailah berkunjung ke kediamannya atau berikan perhatian dengan menanyakan kabarnya sesering mungkin lewat telepon.

 

Tetap hangat

 

 Bila Anda ingin mendapat kasih sayang seorang ibu dari mertua Anda, maka cobalah menunjukkan hal unik kepadanya. Misalnya dengan mengucapkan selamat hari ulang tahun dibubuhi dengan ‘Aku mengasihi mu ibu’. Dan beragam hal sederhana lain yang dapat semakin menghangatkan hubungan Anda dengannya.

 

Katanya bahagia itu sederhana, jadi mulailah berdamai dengan ibu mertua Anda, dan yakinkan dia bahwa Anda ingin menjadi sahabat untuknya.


Baca Juga Artikel Lainnya:

Christopher & Dana: Hingga Maut Memisahkan Kita

Kualitas Wanita Penopang Rumah Tangga Yang Kuat

Mencintai Pasangan Ditengah Keterbatasan Fisik

Tiga Kesalahan Penyebab Besarnya Pengeluaran Bisnis

Karyawan Boros Rentan Galau di Akhir Bulan


Sumber : Femael.co.uk/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami