Tim Transisi Jokowi Ditolak Dipo Alam?
Sumber: Liputan6.com

Nasional / 5 September 2014

Kalangan Sendiri

Tim Transisi Jokowi Ditolak Dipo Alam?

Theresia Karo Karo Official Writer
4533

Sejak Senin Kemarin (1/9) Dipo Alam menerbitkan Surat Edaran No. SE-10/Seskab/IX/2014. Penyebaran informasi ini menyinggung masalah Koordinasi dan Komunikasi dengan Tim Transisi Presiden Terpilih Periode 2014-2019. Selengkapnya, Surat Edaran Seskab ini dapat dilihat di http://sipuu.setkab.go.id/PUUdoc/174182/SE.pdf

Sekretaris Kabinet Indonesia Bersatu II ini menyatakan bahwa surat edaran ini disebabkan karena ada anggota tim transisi yang bergerak tanpa koordinasi dengan menteri koordinator dan Menteri-Sekretaris Negara.

Menurut berita yang dilansir dari Tempo.co, Dipo menyatakan bahwa, “ada anggota yang bergerak kegesitan. Saya sudah terima sejumlah laporan soal pergerakan yang bersangkutan,” jelasnya (4/9). Baginya, tidak ada kewajiban bagi kementerian untuk melayani pihak yang melakukan koordinasi atas inisiatif sendiri.

Dipo berpendapat bahwa anggota tim transisi yang dinilai gesit ini punya maksud tersendiri. “Punya maksud juga dia, supaya terpilih menjadi menteri,” ungkapnya tanpa menyebutkan nama anggota tim transisi yang telah berkoordinasi dengan kementerian dan beberapa Badan Usaha Milik Negara.

Surat ini lantas disebarkan ke Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, Jaksa Agung, Panglima TNI, Kapolri, dan pimpinan Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK). Selain itu, surat ini sekaligus untuk menindaklanjuti hasil pertemuan antara Presiden Bambang Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden Terpilih Joko Widodo di Bali (27/8).

 

Baca Juga:

"For KING and COUNTRY" Temukan Iman dalam Pertempuran

Bantu Anak Mengatasi Ketakutannya

5 Faktor Penting Memilih Lokasi Usaha

iCloud Diretas, Emma Watson Geram

Kombinasi Terbaik Untuk Tingkatkan Kinerja Otak

Sumber : Liputan6/Tempo.co by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami