Jari dan Kuku Sehat, Lakukan Mani Pedi Sendiri
Sumber: google.com

Fit & Charming / 13 December 2013

Kalangan Sendiri

Jari dan Kuku Sehat, Lakukan Mani Pedi Sendiri

Lois Official Writer
9044

Setiap orang menginginkan setiap bagian tubuhnya terlihat indah ataupun sehat, termasuk bagian kecil seperti jari ataupun kuku. Jari yang indah dan kuku yang sehat tentu dapat menunjang penampilan. Banyak orang yang menghabiskan uang di salon untuk ini, tapi kali ini Anda bisa melakukannya sendiri di rumah. Berikut ini langkah-langkah yang bisa diikuti :

Manicure

Langkah 1 : Bersihkan kuku dari bekas kuteks atau sisa kotoran lainnya, haluskan dengan nail buffer. Olesi kutikula dengan minyak zaitun agar lebih lembut lalu dorong perlahan dengan kayu khusus kutikula (bisa dicari di toko obat). Bersihkan kembali dengan kapas yang dicelupkan pembersih kuku.

Langkah 2 : Sebelum mengenakan kuteks, aplikasikan base coat. Hal ini diperlukan untuk membuat hasil tampilan kuteks terlihat mulus, tidak ada garis-garis bayangan karena kuku tidak rata. Aplikasikan warna dua kali dengan lembut. Pegang tutup kuteks di bagian tengah, jangan di ujungnya agar lebih terkontrol saat pengaplikasian kuteks.

Langkah 3 : Tunggu saja, jangan ditiup karena mungkin menimbulkan gelembung. Tidak perlu menggunakan minyak pengering khusus karena akan membuat kuteks mudah patah. Setelah kering, akhiri dengan top coat di keseluruhan kuku.

Pedicure

Langkah 1 : Lebih mudah menghilangkan kulit mati ketika kulit dalam keadaan lembab. Karena itu, usir kapalan di tumit telapak kaki saat di kamar mandi. Begitu kaki mengering, oleskan krim tubuh.

Langkah 2 : Potong kuku hingga sebatas ujung jari lemari. Jika lebih pendek dapat berisiko mengalami cantengan. Berikan minyak zaitun untuk melembutkan kutikula lalu dorong hingga terkelupas. Bersihkan kuku dengan cairan pembersih kuku.

Langkah 3 : Berikan base coat, lalu berikan kuteks berwarna terang dua lapis. Semakin terang warna cat kuku, maka kaki semakin terlihat indah. Tambahkan top coat untukmenjaga kuteks cantik lebih lama.

Jika kuteks menyenggol bagian kulit, maka celupkan cotton buds bersih ke dalam pembersih kuteks lalu dibersihkan. Jangan ragu untuk terus merawat kebersihan kuku tangan maupun kuku kaki. Dapatkan jari dan kuku yang sehat dan kuat.

 

Baca juga :

Pergilah, Jangan Berbuat Dosa Lagi

Mengenal Natal Lewat Sejarah

Saat Anak Mulai Pacaran, Haruskah Ortu Ikut Campur?

Pelajaran Berkeluarga dari Kelahiran Yesus

16 Tanda Penderita Positif HIV

Ini Karya-Karya Paul Walker Semasa Hidup

Saat Harus Berkarir Setelah Melahirkan

Ketika Keluarga Anak Bermasalah

Tips Agar Kue Kering Tidak Keras

Setelah 10 Tahun Menunggu, Akhirnya Dapat Juga

Sumber : kompas.com by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami