Kisah 5 Artis 'Panas' yang Bertobat
Sumber: depositphotos.com

Nasional / 21 October 2013

Kalangan Sendiri

Kisah 5 Artis 'Panas' yang Bertobat

Lois Official Writer
9918

Para artis film dewasa ini tentu mendapatkan banyak uang saat melakukan adegan-adegan yang tak sepantasnya tersebut. Mungkin ada pula yang terobsesi dengan kegiatan intim dengan banyak orang tersebut. Meskipun tahu itu hal yang tak boleh dilakukan, seringkali mereka tak peduli. Seperti dilansir dari toptenz.com, ada yang memilih untuk memperbaiki hidupnya. Siapa saja mereka?

Melissa Scott

Wanita ini sempat berada di puncak ketenaran pada tahun 1980 namun menggegerkan publik saat dia membuat keputusan untuk menjadi pendeta. Akan tetapi ini mutlak keinginannya dan tanpa paksaan siapapun. Melissa benar-benar ingin kembali pada Tuhan dan mengabdikan dirinya sebagai pendeta. Untuk beberapa saat, keputusannya mendapat celaan karena cap ‘panas’ telah melekat dalam dirinya. Namun, dia tak peduli dan terus melakukan berbagai khotbah di beberapa daerah sampai sekarang.

Stephanie Gregory

Wanita yang memiliki julukan Stormy Daniels ini membuat semua orang terkejut. Dari bintang panas, dia beralih dengan bergabung dalam partai demokrat. Dia menegaskan bahwa dirinya memang sudah merasa tak tertarik lagi untuk bermain dalam adegan-adegan panas. Wanita yang telah membintangi adegan panas sebanyak 120 film itu sempat dikecam publik, akan tetapi dia tak menghiraukan orang-orang. Di pertengahan kampanye, sayangnya dia harus berhenti karena tak lagi memiliki dana untuk melanjutkan politiknya.

Shelley Lubben

Pelecehan seksual yang diakibatkan oleh kakak dan adik laki-lakinya saat dirinya berusia 9 tahun, membuat wanita kelahiran Pasadena, California 18 Mei 1968 ini bekerja sebagai pelacur dari usia 18-26 tahun. Saat hamil karena salah satu pelanggannya dan melahirkan seorang anak perempuan, dia kehilangan arah dan terjun ke industri film dewasa. Lubben ternyata mengidap kanker serviks. Dia harus berjuang untuk itu, juga kecanduannya akan minuman keras dan obat-obatan terlarang. Kini dia membentuk yayasan khusus untuk menolong wanita yang memiliki latar belakang seperti dirinya, yakni pemain film panas.

Tara Myers

Awalnya dia merasa dirinya tak bahagia dan kosong hingga akhirnya dia memutuskan tak mau berhubungan lagi dengan dunia gelap tersebut. Yang lebih mengejutkan, dia memutuskan untuk menjadi seorang guru di Missouri. Tara nampak bahagia dan bangga dengan apa yang dia kini kerjakan.

Inneke Koesherawati

Bintang film panas pada tahun 1990-an ini memutuskan untuk memakai jilbab tahun 2001. Di tahun 2013 dia menyatakan mundur dari pemeran layar lebar dan sinetron yang menyita banyak waktu karena ingin mengurus suami dan anak-anak. Kini kesibukan sehari-harinya adalah sebagai ibu rumah tangga sekaligus memperbaiki citra dirinya dengan berperan di berbagai iklan yang berhubungan dengan imannya sebagai seorang Muslim.

Mereka semua pernah berada di jalan yang salah dan dengan caranya sendiri Tuhan bisa memanggil mereka untuk berbalik dari jalan mereka yang jahat. Setiap orang punya masa lalu yang kelam, tapi setiap orang bisa menentukan masa depannya harus bagaimana.

 

Baca juga :

Kita Anak Terang, Jangan Dirusak dengan Hal-Hal Ini

Mengenal Alkohol dalam Produk Kecantikan

Bagaimana Memperoleh Masa Depan Gemilang?

3 Cara Ubah Hobi Jadi Pemersatu Suami Istri

Film Review : Ketika Pengedar Obat Terlarang Jatuh Cinta Pada Gadis Gereja

Cara Mengatasi Hobi Balita yang Berbahaya

Tubuh yang Tidak Fit Akibat Kolesterol, Ini Tandanya

Pertolongan dari Seorang Sahabat

Sumber : vemale.com by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami