Inilah 3 Menteri yang Ucapkan Selamat Hari Batik di Twitter
Sumber: seputaraceh.com

Nasional / 2 October 2013

Kalangan Sendiri

Inilah 3 Menteri yang Ucapkan Selamat Hari Batik di Twitter

Budhi Marpaung Official Writer
4314

Tepat pada tanggal ini, 2 Oktober, bangsa Indonesia memperingati Hari Batik Nasional. Seperti hari-hari peringatan nasional sebelumnya, masyarakat dan para pejabat di tanah air pun ramai-ramai menggunakan twitter sebagai media untuk mengucapkan hari yang bersejarah ini.

Dari penelusuran Jawaban, ada 3 menteri yang memposting status berkenaan Hari Batik Nasional di akun twitter pribadi mereka. Berikut adalah 3 menteri yang dimaksud :

1. Menteri Koperasi dan UKM - Syarief Hasan

“Hari ini,hari Batik Indonesia,bangga pada produk bangsa sendiri,cinta dan loyal terhadap Produk Bangsa Sendiri.Majulah IndonesiaKU,” demikian tulis Syarief Hasan di akun twitternya @syariefhasan sekitar 10 jam lalu.

2. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia – Mari Elka Pangestu

“Selamat Hari Batik! Jangan lupa gunakan batik dan Salam Kreatif untuk semua. Seperti kata Ibu Negara: agar batik hidup 1000 tahun lagi,” kicau Mari Elka di akun twitternya @Mari_Pangestu

3. Menteri Perdagangan – Gita Wirjawan

“Selamat Hari Batik Nasional,” tulis Gita di akun twitter pribadi @GWirjawan

 

Setelah lewat perjuangan panjang, UNESCO pada 2 Oktober 2009 akhirnya menetapkan batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity). Sebagai bentuk ucapan syukur terhadap penghargaan yang diterima oleh bangsa Indonesia ini, pemerintah pun memutuskan menjadikan 2 Oktober sebagai Hari Batik Nasional.

Jadi bagi seluruh rakyat Indonesia dimanapun berada, Selamat Hari Batik Nasional ya !


Baca juga :

Surat Dari Seorang Teman

Liga Champions : Prediksi Pertandingan Manchester City vs Bayern Munchen

5 Manfaat Konsumsi Banyak Sayuran

Thread Forum JC : Aksi Solidaritas (JCers Goes To Panti Rehab YBMI)  

Kisah Nyata Arwin yang Kehilangan Mata Karena Direnggut Penyakit Mematikan

Melayani Tuhan Dari Berbagai Penjuru Dunia

Sumber : twitter.com / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami