Meminta Keputusan Tuhan
Kalangan Sendiri

Meminta Keputusan Tuhan

Lois Official Writer
      9882
Show English Version

Yosua 9 : 14

 “Lalu orang-orang Israel mengambil bekal orang-orang itu, tetapi tidak meminta keputusan Tuhan.”

 

Bacaan Alkitab Setahun : [kitab]Mazmu135[/kitab]; [kitab]2Kori8[/kitab]; [kitab]1Tawa5-7[/kitab]

 

Suatu hari orang Gibeon mengakali orang Israel. Mereka mengambil karung yang buruk-buruk untuk dimuat di atas keledai mereka, kirbat anggur yang buruk, dan kasut yang buruk dan ditambal kembali sehingga disangka mereka dari negara yang jauh. Hal itu mereka lakukan agar mereka tidak dimusnahkan bangsa Israel.

Tiga hari setelah orang Israel mengikat perjanjian dengan mereka, barulah diketahui mereka berasal dari negara yang dekat. Tapi sudah terlambat. Hal ini karena mereka tidak meminta keputusan Tuhan.

Seringkali kita tidak meminta keputusan orangtua untuk suatu keputusan penting yang akan berpengaruh di masa depan, padahal mereka bisa jadi penasihat kita. Kita juga tidak mempertimbangkan keputusan pasangan hidup kita atau orang yang akan menjadi pasangan hidup kita. Terutama, kita juga seperti bangsa Israel yang tidak meminta keputusan Tuhan. Hal yang terakhir ini fatal akibatnya, karena berpengaruh sekali dalam kehidupan kita.

Kita perlu pertimbangan orang lain, namun kita lebih perlu lagi meminta keputusan Tuhan. Kita tahu bahwa rancangan-Nya adalah yang terbaik buat kita karena itu keputusan-Nya menjadi sangat penting untuk kita ketahui.

Jika kita tahu apa yang ingin Dia inginkan kita lakukan, maka setiap yang kita perbuat pasti diberkati oleh-Nya. Hal itu tentunya mendatangkan berkat, sukacita, masa depan penuh harapan, sebut saja apapun hal baik yang dapat terjadi di dalam hidup kita. Jadi, mulailah meminta keputusan Tuhan di dalam hidup kita sehingga hidup kita diberkati dan menjadi berkat buat orang lain.

 

Dengan meminta keputusan Tuhan di dalam hidup kita, Tuhan yang tahu apa yang terbaik buat kita, tentunya kita akan mendapatkan kehidupan yang penuh dengan kebaikan-Nya. Mulailah meminta keputusan Tuhan dalam hal apapun dan buktikan sendiri akibatnya.

Ikuti Kami