Manfaat Puasa sebagai Detoksifikasi

Info Sehat / 10 July 2012

Kalangan Sendiri

Manfaat Puasa sebagai Detoksifikasi

daniel.tanamal Official Writer
4543

Berpuasa selain sebagai sebuah keyakinan dan usaha untuk mendekatkan diri dan memusatkan perhatian terhadap kebesaran Tuhan, juga mempunyai manfaat lain yang mung kin anda sudah pernah mendengarnya. Selama berpuasa dengan sendirinya kita telah melakukan proses detoksifikasi didalam tubuh.

Menurut seorang ahli gizi, Marzuki Iskandar menuturkan bahwa terdapat banyak keuntungan ketika kita berpuasa. ''Secara praktis, puasa memperbaharui kehidupan manusia, yaitu membuang sisa makanan yang telah lama mengendap dan menggantikannya dengan yang baru,'' ungkapnya.

Selama proses berpuasa, terutama tanpa makan dan minum selama jangka waktu tertentu, perut dan alat pencernaan otomatis beristirahat. Disaat seperti itu metabolisme didalam tubuh pun tetap berjalan. Ketika berbuka puasa, Makanan yang masuk pun diatur, sehingga pencernaan bisa bekerja kembali dengan baik. Pada saat pengaturan makan di saat berpuasa itulah, pertahanan dan perlindungan tubuh dihasilkan.

Kemudian saat proses pembuangan makanan-makanan sisa metabolisme dalam tubuh terjadi, disitulah detoksifikasi berlangsung. Sehatnya berpuasa, ditambah dengan proses detoksifikasi yang kita lakukan, akan bertambah sempurna jika pola makan kita diatur.

Pengaturan pola makan dapat membantu mengendalikan nafsu untuk mengonsumsi makanan. Proses pengendalian nafsu itu sangat penting agar zat-zat yang membahayakan tubuh dalam konsumsi makanan dapat dikendalikan. Ketika kondisi badan telah terkendali maka kekebalan dan kekuatan tubuh tercipta dengan sendirinya untuk melawan sel kanker dengan menghasilkan sel-sel sehat.

 

Baca Juga :

David Cook Ajak Regina Idol Manggung Bareng

Afrika Hadapi Tindak Ekstrimisme yang Meningkat

DPT Bermasalah, Pilkada DKI Jakarta Diminta Tunda

Sumber : berbagai sumber - niel
Halaman :
1

Ikuti Kami