Sisi Hapsari

A to Z Biography / 25 February 2012

Kalangan Sendiri

Sisi Hapsari "Idol"

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
4839

Cecilia Dwi Hapsari atau lebih sering dipanggil Sisi adalah finalis Indonesia Idol musim ketiga yang diadakan pada 2006. Prestasi Sisi di bidang tarik suara sudah dimulai sejak berusia enam tahun yaitu dengan meraih juara II “Lomba Menyanyi Anak se-Kodya Salatiga”. Sejak kemenangannya itu, Sisi terus mengepakkan sayapnya hingga akhirnya menjadi finalis Indonesia Idol perwakilan Jakarta.

Sebelum berkompetisi di Indonesia Idol, Sisi juga pernah menjajal ajang kompetisi menyanyi ASIA BAGUS di Singapura. Sisi bahkan sempat menjadi vokalis Trio B-Best, Imago Dei Band dan Atlantic Band. Pada 2008, Sisi mengeluarkan single Aku Milikmu yang pernah dipopulerkan oleh Dewa 19, namun dengan aransemen baru dari DJ Soemantri. 

Prestasi gadis kelahiran 1984 ini di bidang musik tak lepas dari peranan Tuhan dalam hidupnya, “Tuhan itu seperti “pemulung”. Kadangkala memungut orang-orang yang penuh dosa, kotor, hina dan tidak berguna. Hal itu seperti kehidupan saya ketika masih duduk di bangku SMA yang seolah tidak memiliki masa depan,” ujar Sisi bersaksi pada launching album rohaninya “Pulihkan Hatiku” featuring Christian Bautista.

Lagu yang dijadikan judul album rohaninya itu adalah hasil karya Sisi. Lewat lagu itu, Sisi ingin menceritakan tentang pengalaman masa lalunya yang dipulihkan oleh Tuhan Yesus.

Untuk tahu lebih banyak tentang kehidupan Sisi, Anda bisa follow akun twitternya di @sisihapsari.

Discography

PULIHKAN HATIKU featuring Christian Bautista (2012)

SISI ROMANTIS (2009)

SUARA ANAK GEMBALA (1997)

 

 

Sumber : kapanlagi-victorious
Halaman :
1

Ikuti Kami