Bulgaria Panen Pohon Natal

Internasional / 11 December 2011

Kalangan Sendiri

Bulgaria Panen Pohon Natal

Budhi Marpaung Official Writer
3774

Negara Bulgaria pada Jumat (9/12) kemarin baru saja panen pohon Natal.

Berdasarkan berita yang dirilis sofiaecho.com di lamannya, lebih dari 150.000 pohon Natal sudah didistribusikan oleh Departemen Kehutanan Bulgaria ke toko-toko maupun perusahaan-perusahan yang bergerak di dalam bidang ini.

Untuk diketahui, masyarakat Bulgaria biasanya menggunakan pohon natal yang berasal dari pohon cemara, pinus, cedar, atau redwood.

Menurut seorang agen lokal penjual pohon natal, harga tiap-tiap pohon natal dapat berbeda-beda karena semuanya ditentukan oleh spesies dan tinggi pohonnya. Untuk satu pohon cemara biasa yang sudah ditebang, ia memberikan harga sekitar 8 Euro (jika dikonversi ke mata uang rupiah sekitar Rp 96.000,00).

Semoga saja dengan datangnya musim panen pohon natal di Bulgaria, sukacita dirasakan oleh seluruh masyarakat disana.   

Sumber : sofiaecho/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami