The Insyderz

A to Z Biography / 21 September 2010

Kalangan Sendiri

The Insyderz

daniel.tanamal Official Writer
3423

The Insyderz adalah band Ska Punk Kristen dari Detroit, Michigan. Terbentuk pada tahun 1996 oleh duet sekawan Joe Yerke dan Nate Sjorgen yang bersama memimpin ibadah di gereja. Band ini pernah bubar pada 2005, namun baru-baru ini bersatu kembali untuk merilis mainstream musik yang baru. Insyderz adalah satu dari "tiga besar" band yang mewakili instrumen Ska Kristen, bersama The OC Supertones dan Five Iron Frenzy.

Ketika naik panggung pada 1996 untuk Cornerstone Festival, penampilan mereka membuat decak kagum penonton menjadi histeria dan pemilik Brainstorm Artis Internasional Sean Michael Black dan Gene Eugene meminta tanda tangan mereka untuk proposal label album. Motor City Ska hadir pada 1997 membius dengan efektif pasar musik Kristen dengan cabikan afterbeat catchy dan respon cepat kaum muda Kristen yang memberi pintu untuk dansa cepat plus riang gembira.

Dengan modal album pertama itu mereka melempar Skalleluia yang menjadi album paling sukses dan peringkat tertinggi dalam penjualan rekaman untuk band saat itu. Skalleluia terdiri lagu pujian kontemporer dan lagu-lagu penyembahan yang dibawakan secara renditions ska-punk dan membuat penontonnya 24 jam banjir keringat.

Prestasi Insyderz pernah nangkring di chart Billboard's Hot 200 dan Heatseekers hingga bertengger enam bulan di Top Contemporary Christian, puncaknya pada hits Awesome God yang berhasil memenangkan Dove Award untuk Hard Music Recorded Song Of The Year pada 1999. Beberapa keberhasilan dari album komersial ini, sebagian karena penggunaan lagu baru dan dikenal luas dalam lagu penyembahan kontemporer. Meliputi Twila Paris We will Glorfiy  dan Keith Green Oh Lord, You're Beautiful.

Untuk menyebar nafas kemenangan Kristus dengan alunan Ska pada Skalleluia! band ini melakukan tur dengan Plankeye. Pada tahun 1999 mereka merintis panggung khusus bertajuk The 700 Club untuk band beraliran Ska seperti Skeletones dan Jeffries Fan Club. Dalam tur ini, Insyderz mengadakan studi Alkitab setiap hari di mana dua anggota Skeletones bertobat menjadi Kristen.

Medio Agustus 2005, dalam situs resminya band ini mengumumkan pembubaranya setelah tiga tur terakhir mereka. Baru pada Agustus 2009, The Insyderz gelar reuni di I'll Fight Festival, dan mengumumkan mereka kembali bergabung bersama di jejaring Facebook. Hingga satu tahun ini Insyderz telah banyak mengisi panggung-panggung musik kontemporer bahkan scene umum dimana sasaran mereka adalah para kaum muda melalui afterbeat mengguncang dan lirik Kristen yang membasuh keringat pendengar dengar air kehidupan.



Personil

  • Joe Yerke- vocals
  • Matt Darcie- guitar
  • John Miller- bass guitar
  • Nate Sjogren- drums
  • Alan Brown- coronet
  • Doug Engle- trombone
Sumber : niello
Halaman :
1

Ikuti Kami