Meludah Sembarangan, Rumah Melayang

Nasional / 13 January 2010

Kalangan Sendiri

Meludah Sembarangan, Rumah Melayang

Lestari99 Official Writer
3897

Bila Anda sedang berada di Guangzhou, Cina, berhati-hatilah agar tidak meludah sembarangan. Pemerintah setempat mengeluarkan peraturan yang cukup ketat soal ini. Dalam website resminya, pemerintah Guangzhou melarang tindakan membuang sampah, meludah dan membuang permen karet di tanah, serta buang air kecil di tempat umum.

Peraturan ini dikeluarkan tak lain dan tak bukan untuk menjaga kelakuan warga yang menempati sebuah kompleks hunian khusus warga menengah ke bawah. Peraturan tersebut juga dibuat sebagai bagian dari proyek hunian warga di tempat tersebut. Sistem poin pun diberlakukan. Setiap kali warga melakukan pelanggaran seperti meludah atau buang air kecil di tempat umum, maka akan diberi hukuman penalti tiga poin. Tiap pelanggaran atas kebiasaan buruk tersebut dibatasi hingga 20 poin. Jika melanggar batasan poin tersebut, tiap warga yang menghuni komplek perumahan tersebut akan kehilangan rumah mereka atau diusir dari rumah yang mereka huni.

Apakah peraturan tersebut efektif? Entahlah karena sampai saat ini banyak warga Cina yang masih melakukan kebiasaan buruk tersebut. Bisa jadi peraturan yang dikeluarkan tersebut tidak dibarengi dengan sistem pengawasan yang ketat oleh aparat lingkungan setempat. Usaha keras pemerintah Cina itu bahkan sudah dilakukan sebelum pelaksanaan Olimpiade Beijing di tahun 2008 lalu. Tapi bagaimanapun juga sebaiknya warga Cina berhati-hati. Jangan sampai mereka kena batunya karena mengabaikan peraturan yang ditetapkan oleh pemerintahnya sendiri.

Sumber : okezone
Halaman :
1

Ikuti Kami