Saat ini tidak sedikit orang tua yang memberikan kartu kredit tambahannya kepada anak mereka. Pada satu sisi memberikan kartu kredit pada anak sangat beresiko, namun jika diajarkan dengan benar, mereka akan belajar menggunakannya secara bertanggung jawab sehingga akan membantu mereka ketika sudah bisa mendapatkan kartu kredit mereka sendiri. Untuk itu ada beberapa hal yang perlu Anda Ajarkan pada buah hati Anda tentang kartu kredit.
Kartu kredit bukanlah sesuatu yang gratis.
Pastikan bahwa anak Anda tahu bahwa ketika menggunakan kartu tersebut, ada bunga yang harus dibayar, dan karenanya harga barang tersebut menjadi jauh lebih tinggi dari yang tertulis. Bunga adalah harga yang harus dibayar untuk kemudahan yang diberikan oleh kartu kredit itu.
Hanya gunakan untuk keadaan darurat
Kadang keadaan darurat bisa terjadi pada anak Anda, untuk itu ajarkan bahwa kartu kredit bisa membantunya pada saat-saat seperti itu. Itulah gunanya kartu kredit. Jika mobil yang mereka gunakan rusak di jalan, atau mereka butuh perawatan kesehatan maka kartu kredit itu bisa digunakan. Jadi tidak ada game baru atau makan di restoran yang merupakan keadaan darurat.
Catatan buruk jika terlambat membayar tagihan.
Ajar anak Anda untuk menandai kalender mereka kapan tagihan kartu kredit mereka harus dibayar. Ingatkan mereka bahwa terlambat satu kali saja bisa membuat bunga tagihan bertambah dan catatan kreditnya buruk.
Jangan takut pada kartu kredit
Ketika sebagian anak-anak menjauhkan diri dari kartu kredit dan menganggapnya jahat ajarkan pada anak Anda bahwa permasalahannya bukan pada kartunya. Baik atau buruk kartu kredit sangat bergantung pada kemampuannya untuk menggunakannya. Menggunakan kartu kredit tidak buruk selama tiap akhir bulan dia bisa membayar secara full tagihannya.
Catatan buruk mengenai kartu kredit mempengaruhi masa depannya
Ingatkan anak Anda bahwa catatan buruk penggunaan kartu kreditnya akan mempengaruhi masa depannya. Jika dia pernah mengalami penumpukan hutang kartu kredit, mungkin didepan nanti akan mempersulitnya ketika mengajukan kredit mobil atau rumah.