Freddy Rodriguez

A to Z Biography / 5 April 2009

Kalangan Sendiri

Freddy Rodriguez

agnes.faith Official Writer
3748

Integrity Music menandatangani kontrak dengan worship artis dan pencipta lagu Freddy Rodriguez untuk merilis album terbaru dari Freddy yaitu Light In The Darkness pada tanggal 10 Febuari 2009. Rodriguez merekam albumnya di Champions Center, gereja non-denominasi di Las Vegas. Ia mempercayai Israel Houghton yang merupakan temannya dan dalam naungan label yang sama untuk mengolah gaya musik yang merefleksikan keadaan gereja saat ini yang mereka layani.

Komunitas penyembah saat ini butuh sesuatu yang baru, yang lebih fresh. Yang tidak memandang perbedaan kebudayaan. Album ini bertujuan untuk menjadikan gereja klasik tetapi dapat membawa persatuan dalam gereja yang universal. Gospel, latin dan pop sangat kental dalam pembuatan lagu ini.

Champions adalah tempat dimana banyak terjadinya percampuran orang-orang. Ada sekitar 25% Hispanic, 25% kulit hitam, 25% kulit putih dan 25% asia. Jadi disana terdapat banyak variasi gaya. Dan itu adalah nilai lebih karena kita dapat melihat banyak orang menyembah bersama dalam perbedaan dari merah, kuning, hitam dan putih.

Rodriguez sendiri masuk kedalam musik worship sejak 11 tahun yang lalu dan melayani 3 tahun di Champions. Ia lahir dari keluarga Puerto Rico yang miskin dan orangtuanya bercerai pada saat ia berusia 3 tahun. Pindah ke Texas sebagai anak muda yang bermasalah. Lalu ia akhirnya rekaman musik dan hal itu adalah saat pertama kali ia bertemu dengan Yesus dan benih dimana ia berkarir di musik. Dan membawa ia pada Integrity Music.

Sebagai pemimpin pujian ia mempunyai kerinduan supaya setiap orang dapat berhubungan langsugn dengan Tuhan. Ia berketetapan hati akan mengejar Tuhan sepenuh hatinya. Pada saat kita berada dalam tempat rahasia Allah yaitu ditempat yang Maha Tinggi, maka kita akan mendengar suara Tuhan.

Discography:

 

 

Light In The Darkness (2009)

Sumber : Breathecast.com/agn
Halaman :
1

Ikuti Kami