Robot Anti-Konsumerisme Wall-E Dijual

Entertainment / 23 July 2008

Kalangan Sendiri

Robot Anti-Konsumerisme Wall-E Dijual

Tammy Official Writer
8374
\"WallSudahkah Anda menonton Wall-E ? Film animasi bernuansa robotik ini bisa dibilang lebih dari sekedar film anak. Tidak ada humor kultur pop ? Tidak ada pengisi suara yang adalah seorang selebritis ? Tampilan pemandangan yang sedikit gambaran kehidupan manusia yang dipenuhi tumpukan sampah seperti menara dan gedung tua ? Sebuah robot penyendiri yang mencoba mengenal cinta dan kemanusiaan melalui sampah-sampah di sekelilingnya ? Ini terlihat lebih indah, lebih sebagai film sains fiksi dibandingkan sekedar film anak-anak, karena memang begitulah seharusnya.

Film yang memiliki kisah anti-konsumerisme ini pun melalui medianya memperkenalkan brand kepada penontonnya. Disney bekerjasama dengan Thinkway Toys akan menjadikan Wall-E sebagai robot yang sebenarnya. Mainan tersebut, yang akan diberi nama Ultimate Wall-E, akan dijual dengan harga sekitar $189.99 ! Robot ini akan memiliki 10 motorik untuk bergerak, remote control, programming mode dan rintangan, sensor deteksi suara dan sentuhan untuk dasar interaksi dengan lingkungan.

Kolaborasi antara perusahaan hiburan anak yang disenangi tersebut dengan Thinkway Toys serta lainnya, termasuk WowWee, akan berdampak dengan banyaknya karakter Disney yang akan direinkarnasikan menjadi pasukan robot yang menakutkan.

Masih bisakah dibilang bahwa Wall-E adalah film anti konsumerisme ketika medium Wall-E yaitu film memperkenalkan brand mainan baru kepada penggemarnya ?

Recommended For You :

Halaman :
1

Ikuti Kami