Buatlah Surat Cinta!

Marriage / 10 February 2008

Kalangan Sendiri

Buatlah Surat Cinta!

Fifi Official Writer
6927
Apa yang lebih romantis daripada menerima sebuah surat cinta? Salah satu hadiah valentine yang paling romantis adalah sepucuk surat cinta dengan tulisan tangan. Namun surat cinta tidak hanya untuk bulan Februari, anda bisa membuatnya kapan saja untuk pasangan anda, menjadikannya ekspresi cinta anda yang kuat. Anda tidak perlu menjadi Shakespeare untuk menulis surat cinta yang sempurna.

Yang perlu anda ketahui hanya bagaimana perasaan anda. Apa yang membuat sebuah surat cinta sangat romantis adalah bahwa isi surat itu merupakan hal yang sangat pribadi. Karena itu menunjukkan kepadanya seberapa dalam anda mengenal mereka, itu sangat penting dalam suatu hubungan cinta.

Tulislah dengan spesifik. Katakan kepadanya dengan spesifik bagaimana caranya melakukan sesuatu membuat anda merasa dicintai dan apa saja yang dilakukannya yang membuat anda merasa dicintai.Tulislah dengan menggunakan kata ganti orang kedua (gunakan "kamu") sehingga surat anda berbicara langsung kepadanya.

Sebelum anda mulai menulis, pikirkan sejenak tentang pasangan anda. Pertanyaan-pertanyaan berikut ini mungkin dapat membantu anda berpikir:
• Apa kekuatannya atau kelebihannya yang terbesar?
• Apa yang anda lihat dalam dia, yang tidak terlihat oleh dirinya sendiri?
• Apa hal paling romantis yang pernah dilakukannya untuk anda?
• Apa yang dia pernah lakukan, yang menunjukkan pada anda bahwa dia peduli pada anda?
• Kapan anda jatuh cinta kepadanya?
• Apa saja hal tentang dia yang mengejutkan anda?
• Apa kenangan favorit anda tentang anda dan dia?
• Bagaimana "dunia" anda berubah sejak anda dan dia menikah?

Anda dapat memulai surat cinta sebagaimana anda suka selama anda mencantumkan namanya. Anda tidak perlu berpikir rumit. Anda bisa memulainya dengan sederhana seperti "Dear .....". Mulailah surat anda dengan menuliskan sebuah kualitas yang sangat spesifik yang anda hargai tentang dia. Buatlah kalimat yang eksklusif seperti "Aku tidak pernah bertemu seseorang dengan ..... seperti kamu" atau "Tidak ada seorang pun yang bisa membuatku merasa ... seperti yang kamu lakukan waktu kamu ...." Memulai dengan kalimat-kalimat seperti ini membuat dia tahu bahwa anda menghargai dia lebih daripada orang lain dalam "dunia" anda, sebuah awal yang bagus untuk memulai sebuah surat cinta.

Selagi anda menulis, katakan padanya bagaimana tepatnya perasaan anda. Jika anda mengalami kesulitan menerjemahkan perasaan anda ke dalam kata-kata, anda bisa mengungkapkannya. Menulis "Aku tidak tahu bagaimana caranya mengatakan kepadamu betapa berartinya kamu untukku, aku tidak mempunyai kata-kata yang tepat..." dapat menjadi ugkapan yang romantis. Gunakan contoh-contoh yang spesifik yang menunjukkan bahwa anda memperhatikan dia. Ingatkan dia tentang hal-hal yang sudah dia lakukan, yang benar-benar berarti untuk anda. Berbagilah tentang kenangan favorit anda dan juga tentang harapan kalian berdua untuk masa depan. Jangan lupa mengatakan "aku mencintaimu". Tidak masalah apakah surat anda panjang atau pendek, selama surat itu dapat mengungkapkan niat dan hati anda yang tulus.

Tidak ada aturan yang mengatakan bahwa anda harus menulis puisi dalam sebuah surat cinta, namun jika anda menemukan kata-kata yang tepat, satu atau dua baris yang terpilih bisa menjadi ungkapan yang sangat bagus. Jika anda tidak bisa memikirkan tentang puisi, ada banyak kata-kata atau frasa yang bisa anda temukan di internet.

Sekali surat anda selesai, bacalah sekali lagi dengan hati-hati dan periksalah jika ada kesalahan. Surat ini akan dibaca berkali-kali olehnya. Anda tentu tidak mau ada satu saja kesalahan yang mengurangi efeknya. Jika awalnya anda mengetikkan pikiran anda untuk merangkai kata-katanya, pertimbangkan untuk menuliskannya dengan tangan untuk hasil akhirnya, temukan kertas yang tepat untuk menuliskannya, karena penerimanya mungkin akan menyimpan surat ini untuk waktu yang sangat lama. Mungkin kartu yang agak tebal dapat menjadi pilihan yang bagus.

Jika anda ingin benar-benar membuat dia terkesan, rekatkanlah amplopnya dengan cairan lilin. Pilihlah lilin dengan warna gelap, nyalakan saja lilinnya dan ketika mulai meleleh, dengan hati-hati letakkan setetes cairannya di amplop. Anda dapat mengirimkan surat itu lewat pos atau secara langsung memberikannya dan menunggu bagaimana responnya. Mungkin anda juga akan mendapatkan surat cinta darinya!

Sumber : cbn
Halaman :
1

Ikuti Kami