Pernahkah Anda membayangkan beribadah di tempat yang begitu indah, hingga rasanya seperti di atas awan?
Di sebuah bukit terpencil di Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), sebuah gereja berdiri dengan latar belakang pemandangan yang begitu memukau, hijaunya hutan, birunya langit, dan bukit-bukit yang seolah mengelilinginya seperti pelukan alam.
Surga Tersembunyi di Flores Barat
Gereja Katolik Santo Mikael di Kampung Nderu, Kecamatan Lembor, Manggarai Barat, baru-baru ini viral di media sosial berkat keindahannya yang luar biasa. Terletak di atas ketinggian, gereja ini menawarkan panorama alam yang begitu memesona, hamparan hutan hijau dan perbukitan yang membentang sejauh mata memandang. Tak heran jika banyak yang menyebutnya sebagai salah satu gereja dengan pemandangan terindah di Indonesia.
Sebuah video yang diunggah oleh akun @wonderfullflores_ di Instagram telah ditonton lebih dari 300 ribu kali dan mendapat puluhan ribuan likes. Banyak netizen yang terpesona, bahkan beberapa mengaku langsung ingin mengunjunginya setelah melihat keindahannya.
Interior Unik yang Memukau
Tidak hanya pemandangan luar yang memikat, gereja ini juga memiliki desain interior yang unik. Kursi-kursi kayu disusun secara bertingkat seperti tangga, menghadap altar yang justru membelakangi jendela besar. Di balik altar tersebut, pemandangan alam yang spektakuler seolah menjadi bagian dari pengalaman ibadah.
Bayangkan duduk di dalam gereja, sambil merasakan hembusan angin sejuk dan melihat langsung keindahan ciptaan Tuhan. Seperti yang dikomentari salah satu netizen, @ichaariesda: "Ibadah yang disuguhi langsung indahnya ciptaan Tuhan, supaya ga lupa betapa dahsyatnya Tuhan."
Destinasi Wisata Religi dan Alam yang Direkomendasi untuk Dikunjungi
Bagi yang mencari ketenangan jiwa atau sekadar ingin menikmati keindahan alam Flores, Gereja Santo Mikael adalah tempat yang sempurna. Lokasinya yang berada di ketinggian memberikan suasana damai dan jauh dari keramaian.
Seperti yang ditulis @ronaldus30: "Kemarin udah ke sini di Flores, Manggarai Lembor, dekat kampung saya." Sementara @salsaerna2 berkomentar: "Pengin Misa di gereja ini... Damai Kristus dari Keuskupan Kota Malang."
Meskipun Gereja Santo Mikael menawarkan pemandangan yang memesona, firman Tuhan dalam Yohanes 4:24 mengingatkan kita bahwa ibadah sejati terletak pada penyembahan 'dalam roh dan kebenaran'.
Keindahan alam di sini hanyalah perpanjangan tangan Tuhan untuk mengarahkan hati kita pada-Nya. Sebab, di mana pun kita beribadah, baik di atas bukit maupun dalam ruang sederhana, Dia layak menerukan pujian yang terdalam.
Bagikan kalau Anda setuju!
Sumber : Berbagai sumber | Jawaban.com