Sumatera Utara Jadi Tuan Rumah Paskah Nasional 2025, Ini Rangkaian Acaranya!
Sumber: dok. Panitia Paskah Nasional

News / 18 March 2025

Kalangan Sendiri

Sumatera Utara Jadi Tuan Rumah Paskah Nasional 2025, Ini Rangkaian Acaranya!

Claudia Jessica Official Writer
682

Paskah Nasional 2025 akan menjadi perayaan istimewa bagi umat Kristen di Indonesia. Tahun ini, rangkaian acara Paskah akan diselenggarakan di dua kota dan tujuh kabupaten di Sumatera Utara, termasuk Medan, Pematangsiantar, Toba, Tapanuli Utara, Karo, Nias, Humbahas, Tapanuli Tengah, dan Tapanuli Selatan.

Terpilihnya Sumatera Utara sebagai tuan rumah Paskah Nasional 2025 merupakan keputusan Forum Umat Kristen Indonesia (FUKRI) yang ditetapkan saat Paskah Nasional 2024 di Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Dalam perayaan ini, Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) dan GBI Rumah Persembahan didapuk sebagai tuan rumah utama.

Keputusan ini ditetapkan dalam rapat panitia yang berlangsung pada 3 Februari 2025 di GBI Rumah Persembahan Medan.

Ketua Pelaksana Panitia Paskah Nasional 2025, Landen Marbun, menjelaskan bahwa daerah-daerah tersebut dipilih karena memiliki jejak sejarah Kekristenan yang kuat di Sumatera Utara.

 

BACA JUGA: Sejarah Kristen di Indonesia: Jejak Kekristenan di Tanah Batak

 

Napak Tilas Misionaris dan Sejarah Kekristenan

Sebagai bagian dari Paskah Nasional 2025, peserta akan diajak untuk melakukan napak tilas ke berbagai situs bersejarah, termasuk Makam Nommensen di Sigumpar, Kabupaten Toba, serta Makam Munson dan Liman di Lobupining.

Perjalanan ini juga mencakup kunjungan ke Gereja mula-mula di Huta Dame, Salib Kasih Tapanuli Utara, serta jejak pelayanan misionaris di Karo dan Nias.

Panitia juga akan mengunjungi Barus di Tapanuli Tengah dan Sipirok di Tapanuli Selatan, dua wilayah yang memiliki sejarah panjang dalam penyebaran Injil di Indonesia.

Kunjungan ini bertujuan untuk mengingat dan menghargai kerja keras para misionaris dalam membawa kabar baik ke tanah Batak dan sekitarnya.

 

BACA JUGA: "The Passion of the Christ: Resurrection" Rilis Trailer, Kapan Tayang?

 

Serangkaian Kegiatan Paskah Nasional 2025

Selain napak tilas, Panitia Paskah Nasional 2025 juga menyiapkan berbagai kegiatan yang membawa dampak positif bagi masyarakat.

Ada bakti sosial dan layanan kesehatan di Kabupaten Toba, Tapanuli Utara, Humbang Hasundutan, dan Kota Medan, serta pameran UMKM yang menampilkan produk lokal sebagai bentuk dukungan terhadap ekonomi kreatif.

Selain itu, akan ada Seminar Wawasan Kebangsaan yang mengangkat nilai persatuan dalam keberagaman, serta Parade dan Jalan Salib di Kota Medan sebagai refleksi spiritual menjelang perayaan Paskah.

Semua kegiatan ini diharapkan semakin menghidupkan makna kebangkitan Kristus dan membawa berkat bagi banyak orang.

 

BACA JUGA: Perbedaan Kebangkitan dan Kenaikan Yesus Kristus

 

Ibadah Puncak dan Kehadiran Presiden

Sebagai acara puncak, Paskah Nasional 2025 akan ditutup dengan ibadah raya di GBI Rumah Persembahan Medan. Acara ini rencananya akan dihadiri oleh Presiden Prabowo Subianto, bersama para pemimpin gereja dari berbagai denominasi di Indonesia.

Melalui Paskah Nasional 2025, umat Kristen di Indonesia diajak untuk tidak hanya merayakan kebangkitan Kristus, tetapi juga meneladani semangat pelayanan para misionaris yang telah membawa Injil ke Nusantara.

Semoga perayaan ini menjadi berkat bagi banyak orang dan semakin memperkuat iman kita dalam Kristus!

 

Sumber : Berbagai Sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami