Hana Yocelin atau yang akrab disapa Celin, adalah seorang anak 8 tahun yang tumbuh dari keluarga mengenal Kristus. Sejak ia masih kecil, mamanya sudah mengajak Celin untuk rajin membaca Alkitab. Namun, seiring bertambahnya kesibukan sekolah, Celin mulai kehilangan semangat untuk melanjutkan kebiasaan ini. Setiap kali ibunya mengajak membaca Alkitab, Celin sering mencari alasan untuk menolak.
Kemudian pada bulan September lalu, Ibu Oktavia melihat postingan di Instagram Superbook tentang tantangan “Toples Syukur.” Ia lalu mengajak Celin untuk ikut serta. Ajakannya kali ini mendapat sambutan berbeda dari Celin. Ia sangat antusias menghias toples syukur miliknya dan berkomitmen untuk menulis hal-hal yang ia syukuri setiap hari.
Sejak hari pertama, Celin mengisi toplesnya dengan berbagai ungkapan syukur, mulai dari rasa syukur bisa bersekolah dan belajar bersama teman-temannya, hingga kesadarannya bahwa Tuhan selalu ada di hatinya. Celin menyadari bahwa Tuhan bukan hanya pelindung, tetapi juga teman yang selalu bisa diandalkan. “Aku bersyukur bisa dekat dengan Tuhan dan belajar untuk tidak mengeluh lagi,” tulisnya dalam toples syukur.
BACA JUGA : Transformasi Bagaimana Revan Mau Ikut Tuhan dan Melayani
Tak hanya Celin, Ibu Oktavia juga merasakan dampak positif dari kegiatan ini. Setiap membaca tulisan-tulisan kecil Celin, ia terharu dan menyadari bahwa campaign ini juga membuat dirinya lebih bersyukur dan berhenti mengeluh. Perubahan Celin membuatnya merasa diberkati karena melihat buah dari pemuridan anak yang dilakukan CBN melalui Superbook.
Selain itu, Celin juga memutuskan untuk belajar lebih berani, mengatasi ketakutannya akan kegelapan dengan keyakinan bahwa Tuhan selalu bersamanya. Bagi Celin, tantangan “Toples Syukur” ini bukan hanya tentang mengungkapkan rasa syukur, tetapi juga menjadi awal dari komitmen baru untuk lebih rajin membaca Alkitab, berdoa, dan hidup dekat dengan Tuhan.
Tantangan Toples Syukur dari Superbook telah membantu Celin dan ibunya untuk lebih menghargai momen-momen kecil dalam hidup dan mendekatkan diri kepada Tuhan. Tantangan ini juga mengajarkan kita bahwa dengan bersyukur kita dapat memperkuat iman, belajar untuk tidak mengeluh, dan mengingat bahwa Tuhan selalu hadir untuk kita.
Dukung anak-anak seperti Celin untuk mengenal kasih Tuhan lebih dekat dan jadikan rasa syukur sebagai bagian dari keseharian mereka lewat pemuridan Superbook. Lalu berikan dukungan Anda pada pemuridan Superbook yang dilakukan oleh CBN dalam menyampaikan injil kepada anak-anak dengan cara yang lebih sesuai dengan kehidupan mereka.
Sumber : Superbookindonesia.com