Terkenal Jahil, Iqbal Mengalami Perubahan Melalui Sanggar Belajar
Sumber: Jawaban.com

Family / 29 July 2024

Kalangan Sendiri

Terkenal Jahil, Iqbal Mengalami Perubahan Melalui Sanggar Belajar

Lidya Dwi Apriliani Official Writer
550

Iqbal (10 tahun), dikenal sebagai anak yang jahil diantara teman-temannya di sanggar belajar anak School of Life. Tanpa sadar kejahilan yang Iqbal lakukan malah menimbulkan kegaduhan.  

Sehingga beberapa tutor berusaha mengatur tempat duduk anak-anak agar suasana belajar tetap kondusif. Posisi tempar duduk Iqbal biasanya akan dijauhkan dari teman-temannya. Ketika ditanya, mengapa Iqbal selalu usil dengan teman-temannya, ia menjawab “cuma main-main aja...”  

Kejahilan yang Iqbal lakukan menjadi perhatian para tutor dan mereka sangat berharap Iqbal bisa berubah menjadi anak yang taat. Karena meskipun terkenal jahil, Iqbal sebenarnya anak yang rajin. 

BACA JUGA : Hal Ini yang Membuat Prayer Keluar dari Lingkungan Pertemanan yang Toxic 

Sampai suatu hari, pada saat pelajaran karakter menggunakan kurikulum School of Life yang membahas tentang perasaan, Iqbal memahami berbagai macam bentuk perasaan manusia dan bagaimana menghargai perasaan tersebut. “Harus menghargai...”ujarnya.  

Iqbal paham bagaimana kejahilan yang ia lakukan dapat menimbulkan rasa kesal dan marah dari orang di sekitarnya.  Di saat bersamaan tutor menanamkan nilai-nilai positif kepada Iqbal. Dengan harapan Iqbal bisa mengendalikan diri, bersabar, tidak berantem, dan menjaga kerukunan dengan teman-temannya.  

BACA JUGA : Karena Teladan Yesus, Anak Ini Berani Ambil Langkah Besar untuk Ubah Hidupnya – Rovan 

Berkat doa dan usaha keras para mentor, serta penanaman nilai-nilai dari Content Curriculum, Iqbal akhirnya mengalami perubahan sikap. Ia kini menjadi anak yang lebih mudah diatur dan tidak jahil.  

Perubahan ini membawa rasa syukur bagi tutor dan orangtuanya. “Syukur, Iqbal sekarang udah nggak jahil lagi sama adeknya, sama temen-temennya. Ya, semoga Iqbal bisa semakin baik lagi belajarnya...” ungkap Ibu Iqbal. 

Perjalanan perubahan Iqbal ini menunjukkan betapa pentingnya peran pendidikan dan bimbingan yang baik dalam membentuk karakter anak-anak. Dengan perhatian khusus dan kasih sayang, setiap anak punya kesempatan untuk berubah menjadi anak yang lebih baik. 

Saat ini CBN sudah melayani 3.415 anak lewat Sanggar Belajar Anak School of Life (SoL) di daerah Terdepan, Terluar dan Tertinggal yang memerlukan akses pendidikan bagi mereka. Ayo, ambil bagian untuk menjadi berkat bagi mereka! 

 

DONASI DISINI! 

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami