Jokowi-Iriana Hadiri Hari Anak Nasional 2024 di Jayapura: Anak Terlindungi, Indonesia Maju
Sumber: http://commons.wikimedia.org/

News / 22 July 2024

Kalangan Sendiri

Jokowi-Iriana Hadiri Hari Anak Nasional 2024 di Jayapura: Anak Terlindungi, Indonesia Maju

Claudia Jessica Official Writer
979

Pada Selasa, 23 Juli 2024, Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Jokowi dijadwalkan menghadiri peringatan puncak Hari Anak Nasional 2024 di Kota Jayapura, Papua.

"Besok, Presiden Jokowi bersama Ibu Iriana direncanakan akan menghadiri puncak peringatan Hari Anak Nasional 2024 yang digelar di di Istora Papua Bangkit," ungkap Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, M Yusuf Permana, dalam siaran pers pada Senin, 22 Juli 2024.

BACA JUGA: Subtema Hari Anak Nasional 2024: Enam Fokus Penting untuk Masa Depan Anak

Sebelum menuju Papua, Presiden Jokowi akan melakukan kunjungan kerja di Surabaya, Jawa Timur, pada pagi harinya untuk membuka dan meresmikan Konferensi dan Pameran Kelapa Internasional (Cocotech) ke-51 Tahun 2024.

Konferensi dan Pameran Kelapa Internasional di Surabaya

Coconut Technical Panel (Cocotech) Conference and Exhibition adalah acara dua tahunan yang mempromosikan sektor kelapa global.

Acara ini menjadi ajang pertukaran ide, praktik terbaik, dan rekomendasi kebijakan, serta upaya kolaboratif dalam mendorong ketahanan pangan dan energi.

Setelah peresmian acara ini, Presiden Jokowi beserta rombongan akan berangkat dari Bandara Internasional Juanda, Kabupaten Sidoarjo untuk berangkat menuju Papua.

Presiden Jokowi dan Ibu Iriana dijadwalkan bermalam di Papua untuk melanjutkan rangkaian kegiatan pada Hari Anak Nasional 2024 esok harinya.

BACA JUGA: Anak Cerdas, Berinternet Sehat! Gini Cara Orang Tua Bimbing Anak Menggunakan Internet Aman

Puncak Peringatan Hari Anak Nasional 2024 di Jayapura

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga, telah mengungkapkan bahwa puncak perayaan Hari Anak Nasional (HAN) 2024 akan diadakan di Jayapura, Papua, pada Selasa, 23 Juli 2024.

Dengan mengusung tema "Anak Terlindungi, Indonesia Maju", perayaan Hari Anak Nasional tahun 2024 memilih Papua sebagai lokasi pelaksanaan bertujuan untuk memastikan bahwa kemeriahan perayaan ini juga dapat dirasakan oleh anak-anak di daerah terpencil dan terluar.

"Untuk Papua ini bagaimanapun juga, perhatian khusus harus kita berikan kepada anak-anak kita yang terluar. Papua itu adalah arahan Bapak Presiden (Joko Widodo) dan Ibu Negara (Iriana Joko Widodo) untuk kami lakukan puncaknya di sana," ucap Bintang kepada wartawan di Ancol, Jakarta Utara, Kamis, 18 Juli 2024 seperti yang dikutip dari detik.com pada Senin (22/07).

BACA JUGA: Subtema Hari Anak Nasional: “Digital Parenting” Gimana Pengasuhan yang Layak untuk Anak?

Dengan hadirnya Presiden Jokowi di Jayapura untuk Hari Anak Nasional 2024, diharapkan dapat memberikan semangat baru bagi anak-anak Indonesia, terutama mereka yang berada di wilayah Papua.

Sumber : kompas.com
Halaman :
1

Ikuti Kami