67% Orang Indonesia Pengen Kerja di Luar Negeri, Berapa Pesar Peluangnya?
Sumber: canva.com

Finance / 12 June 2024

Kalangan Sendiri

67% Orang Indonesia Pengen Kerja di Luar Negeri, Berapa Pesar Peluangnya?

Claudia Jessica Official Writer
404

Banyak masyarakat Indonesia memiliki aspirasi untuk bekerja di luar negeri. Berdasarkan survei Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023, sebanyak 67% masyarakat Indonesia memiliki keinginan kuat untuk kerja di luar negeri.

Angka ini hampir setara dengan rata-rata kawasan Asia Tenggara yang mencapai 68%.

Meskipun ada penurunan dari angka sebelum pandemi Covid-19 sebesar 82% pada 2018, minat untuk bekerja di luar negeri tetap tinggi.

Bidang Profesional yang Paling Tertarik Pindah ke Luar Negeri

Mengutip parapuan.co, laporan eksklusif dari Jobstreet by SEEK menunjukkan bahwa profesional di bidang digitalisasi, data science, dan artificial intelligence (AI) adalah yang paling bersedia untuk pindah ke luar negeri, dengan persentase mencapai 81%. Tren ini diikuti oleh bidang Teknik 77%, Profesi Kreatif dan Riset 76 %, serta Teknologi Informasi 75%.

Namun, para profesional di bidang pelayanan sosial dan administrasi menunjukkan minat yang lebih rendah untuk pindah ke luar negeri karena sifat pekerjaan mereka yang lebih terlokalisasi.

Pekerjaan Internasional Jarak Jauh dan Hybrid

Selain peluang bekerja langsung di luar negeri, minat masyarakat Indonesia untuk melakukan pekerjaan internasional jarak jauh atau hybrid juga meningkat signifikan.

Dari 55% pada tahun 2020 menjadi 71% di tahun 2023, menunjukkan peningkatan sebesar 16%.

 

BACA JUGA: Ga Perlu Bingung, Begini Tips Mencari Lowongan Kerja di Luar Negeri

 

Wisnu Dharmawan, Sales Director - Indonesia, Jobstreet by SEEK, menyatakan bahwa Jepang menjadi negara tujuan utama dengan 32% pemilih, diikuti oleh Australia, Singapura, dan Jerman.

Rencana Jangka Panjang dan Jangka Pendek

Preferensi untuk bekerja di luar negeri juga bervariasi. Sebanyak 29% responden menyatakan keinginan untuk bekerja di luar negeri dalam jangka menengah dan berniat kembali ke Indonesia setelah lebih dari 3 tahun.

Angka ini sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan para profesional di kawasan Asia Tenggara 25% dan global 21%. Sementara itu, 20% berencana tinggal di luar negeri untuk jangka panjang, dan 23% belum menentukan rencana mereka.

Peluang bekerja di luar negeri bagi masyarakat Indonesia masih besar, terutama bagi mereka yang berada di bidang teknologi dan digital. Meskipun ada penurunan minat dibandingkan sebelum pandemi, tren ini menunjukkan adaptasi dan fleksibilitas masyarakat Indonesia dalam mencari peluang karier global, baik secara langsung maupun melalui pekerjaan jarak jauh.

Negara-negara seperti Jepang, Australia, Singapura, dan Jerman menjadi tujuan favorit, mencerminkan preferensi terhadap negara-negara dengan ekonomi maju dan peluang karier yang menarik.

Apakah Anda tertarik untuk bekerja ke luar negeri?

 

Sumber : parapuan
Halaman :
1

Ikuti Kami