Lebih dari Sekadar Olahraga, Inilah 5 Cara Bakar Lemak Secara Efektif
Sumber: Canva.com

Health / 10 June 2024

Kalangan Sendiri

Lebih dari Sekadar Olahraga, Inilah 5 Cara Bakar Lemak Secara Efektif

Aprita L Ekanaru Official Writer
830

Apakah Anda sering merasa sudah berolahraga keras tetapi lemak di tubuh tak kunjung hilang? Jangan khawatir, Anda tidak sendirian. Banyak orang merasa frustasi dengan hasil yang tidak sebanding dengan usaha yang dilakukan di gym. Inilah saatnya untuk memahami bahwa membakar lemak lebih dari sekadar olahraga!

Mengapa Olahraga Saja Tidak Cukup?

Olahraga memang penting untuk membakar kalori dan meningkatkan kebugaran tubuh, tetapi sering kali itu saja tidak cukup untuk menghilangkan lemak membandel. Beberapa faktor lain yang turut mempengaruhi proses pembakaran lemak antara lain pola makan, tingkat stres, dan kualitas tidur.

1. Kendalikan Stres untuk Pembakaran Lemak yang Lebih Baik

Stres kronis dapat menjadi salah satu penghambat utama dalam proses pembakaran lemak. Saat tubuh mengalami stres, hormon kortisol dilepaskan dalam jumlah besar. Kortisol yang berlebihan dapat meningkatkan nafsu makan dan memicu penumpukan lemak, terutama di area perut. Mengendalikan stres dengan teknik relaksasi seperti meditasi, yoga, atau bahkan sekadar berjalan-jalan di alam dapat membantu menurunkan kadar kortisol dan mendukung upaya Anda dalam membakar lemak.

2. Mengurangi Frekuensi Makan

Cobalah untuk mengurangi frekuensi makan Anda dengan menerapkan pola makan yang teratur dan seimbang. Puasa intermiten bisa menjadi salah satu metode yang efektif, di mana Anda membatasi waktu makan hanya dalam jangka waktu tertentu setiap hari. Ini dapat membantu tubuh Anda menggunakan simpanan lemak sebagai sumber energi.

3. Kurangi Konsumsi Karbohidrat

Karbohidrat yang berlebihan dapat menyebabkan peningkatan kadar insulin, yang pada gilirannya dapat memicu penumpukan lemak. Mengurangi asupan karbohidrat, terutama yang berasal dari gula dan makanan olahan, dapat membantu menstabilkan kadar insulin dan mempromosikan pembakaran lemak. Fokuslah pada karbohidrat kompleks seperti sayuran, biji-bijian, dan buah-buahan.

 

BACA HALAMAN SELANJUTNYA >>

Sumber : Dr Hans Kristian Pranoto, CSN, PN1 | Jawaban.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami