Kemenkes Upayakan Kesiapan Vaksin Inovac untuk Booster

News / 7 November 2022

Kalangan Sendiri

Kemenkes Upayakan Kesiapan Vaksin Inovac untuk Booster

Aprita L Ekanaru Official Writer
2900

Setelah melalui proses yang panjang, akhirnya vaksin Merah Putih/vaksin Inavac resmi mendapat izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Meskipun telah mendapatkan izin dari BPOM, vaksin Inavac belum siap untuk didistribusikan. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) tengah mengusahakan kesiapan vaksin tersebut agar bisa digunakan dalam program vaksinasi booster.

Juru bicara Kemenkes Siti Nadia Tarmizi juga mengatakan bahwa saat ini vaksin Inavac sedang berusaha mendapatkan persetujuan dari Komite Penasehat Ahli Imunisasi Nasional (ITAGI). Nantinya, persiapan produksi vaksin Inavac akan dilakukan dengan proses mendapatkan izin ITAGI.

Saat ini Kemenkes juga mengusahakan pengendalian kenaikan angka Covid-19 pasca masuknya varian XBB dan XBC di Indonesia. Nadia juga menambahkan, Kemenkes berupaya mendorong warga untuk melakukan vaksinasi booster meski pandemi Covid-19 sudah beralih status menjadi endemi.

“Tetap edukasi dan terus mengingatkan masyarakat beberapa vaksin booster masih tetap menjadi syarat melakukan aktivitas di tengah ruang publik,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala BPOM Penny K. Lukito menyampaikan bahwa efek samping yang dilaporkan dari pemberian vaksin Inavac bertaraf ringan hingga sedang, sama seperti atau sebanding dengan vaksin CoronaVac. Hal ini diketahui setelah melakukan evaluasi terhadap aspek khasiat, keamanan, dan mutu yang mengacu pada standar evaluasi vaksin Covid-19 serta evaluasi terhadap pemenuhan Cara Pembuatan Obat yang Baik (CPOB).

 

BACA HALAMAN SELANJUTNYA -->>

Sumber : Kompas.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami