Penundaan perjalanan, jatuh sakit, kecelakaan, serta pencurian dapat merubah keadaan menjadi tidak menyenangkan dan merusak liburan yang telah direncanakan dengan baik. Asuransi perjalanan sebenarnya tidak jauh beda dengan asuransi biasa, sebagai salah satu bentuk perlindungan. Hanya bedanya, asuransi perjalanan hanya berlaku selama jangka waktu tertentu, yakni selama pembeli premi melakukan perjalanan atau traveling hingga pulang kembali. Dengan itu, Anda patut mengetahui 7 manfaat dari asuransi perjalanan ini:
1. Kecelakaan
Kita tidak akan bisa menduga apa yang akan terjadi saat liburan. Namun sebagai bentuk kewaspadaan, Anda patut memiliki asuransi perjalanan untuk meng-cover Anda saat tiba-tiba mengalami kecelakaan seperti celaka saat perjalanan darat atau laut, saat berenang di laut atau mendaki di gunung.
Baca Juga: Beli Asuransi Perjalanan, Perlukah?
2. Kerusakan atau Kehilangan Bagasi
Saat mengalami keterlambatan atau kehilangan bagasi, sejumlah perusahaan asuransi akan menawarkan penggantian biaya pembelian darurat. Penggantian akan diberikan per satu, sepasang atau serangkaian barang dan secara keseluruhan isi bagasi, atau dalam hal kerusakan bagasi, pilihan perbaikan atau penggantian.
3. Kehilangan Dokumen Perjalanan
Kehilangan dokumen berharga semacam passport atau visa sangat sering dialami wisatawan. Kerugian yang ditimbulkan dari kehilangan tersebut tidak sedikit, sebab wisatawan harus tinggal lebih lama di tempat tujuan, mengganti tiket pesawat dan lain sebagainya. Namun dengan memiliki asuransi perjalanan, segala biaya yang dikenakan selama melakukan proses pembuatan dokumen baru akan ditanggung.
4. Repatriasi atau Pengembalian Jenazah
Saat kecelakaan tak terduga yang menimpa wisawatan, asuransi perjalanan akan menyediakan biaya repatriasi dari kota tujuan perjalanan hingga tiba di rumah.
Baca Juga: Waspada Liburan ke 2 Tempat Wisata Populer Indonesia Ini Ya!
5. Perlindungan dari Tindak Kriminalisasi
Kecopetan, terluka karena tindak kriminal dan pelecehan seksual adalah salah satu bentuk terburuk yang dialami oleh wisatawan. Meskipun tidak berharap hal itu terjadi, namun wisatawna patut waspada dengan mendapatkan perlindungan diri dari asuransi perjalanan untuk setidaknya membayar ganti rugi yang dialami wisatawan.
6. Bencana Alam
Bencana alam yang terjadi secara tidak terduga memang sesuatu hal yang tak bisa dikategorikan kedalam klaim. Namun kasus meletusnya gunung merapi saat akan berwisata bisa saja menjadi tanggung jawab pihak asuransi berdasarkan peristiwa-peristiwa lain seperti pembatalan/penundaan penerbangan.
7. Penundaan atau Pembatalan Penerbangan
Pernah mengalami jadwal penerbangan tertunda atau batal? Ya, asuransi perjalanan akan memberikan santunan ketidaknyamanan apabila klien mengalami penundaan penerbangan dengan minimal tunggu keterlambatan selama 6 jam.
Baca Juga: Doa ‘Perlindungan’ Saat Dalam Perjalanan Liburan
Banyaknya produk asuransi yang menawarkan fasilitas berbeda mendorong Anda untuk teliti memilih yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pahami setiap detail premi yang ditawarkan, perbandingkan pula dengan perusahaan asuransi lainnya kemudian riset riwayat perusahaan tersebut. Hal ini akan membantu Anda untuk mendapatkan layanan asuransi perjalanan yang memuaskan.
Anda diberkati dengan konten-konten kami? Mari dukung kami untuk terus memberkati lebih banyak orang melalui konten-konten terbaik di website ini.
Yuk bergabung jadi mitra Jawaban.com hari ini.
Sumber : Berbagai Sumber | Jawaban.com