Maleakhi atau dalam bahasa Ibrani Mal'akhi (מַלְאָכִי) memiliki arti “Utusan". Ia adalah seorang nabi dalam Alkitab Perjanjian Lama. Maleakhi adalah nabi terakhir dalam urutan nabi-nabi kecil, dan juga sekaligus penulis Kitab Maleakhi. Namanya hanya sekali muncul dalam Alkitab, yaitu dalam Maleakhi 1:1.
Dari kitabnya, kita bisa mengetahui bahwa Nabi Maleakhi adalah seorang Yahudi saleh, yang tinggal di Yehuda, dan merupakan rekan sezaman Nehemia.
Nabi yang melayani pasca pembuangan dari Babel
Maleakhi adalah salah satu dari tiga nabi (Hagai dan Zakharia) yang melayani bangsa Yahudi pasca pembuangan dari Babel selama 70 tahun lamanya.
Penulis terakhir dalam Perjanjian Lama
Kitab Malekahi merupakan kitab terakhir dalam Perjanjian Lama. Maleakhi menulis kitabnya kisaran tahun 430-420 SM.
Tema besar dari Kitab Maleakhi sendiri adalah mengenai besarnya kasih Allah (Mal. 1:1-5), hukuman Allah terhadap umat pilihan yang tidak menuruti firmanNya (Mal 1:6-3:5), dan nubuatan akhir zaman (pasal 4).
Ajaran Maleakhi mengenai Pernikahan
Dalam kitab Maleakhi 2:14-16, pernikahan dipandang sebagai sesuatu yang sakral, bahkan jika kita tidak menjaganya dengan benar maka doa kita tidak didengar.
Dalam kitab ini pula, pertama kalinya seorang nabi menuliskan bahwa Tuhan membenci perceraian (Mal 2:16). Pada Maleakhi 2:11 menekankan bahwa bangsa Israel dilarang menikah dengan orang di luar bangsa Israel karena mereka menyembah allah lain.
Semua prinsip pernikahan di atas dibawa dalam pengajaran Perjanjian Baru.
Baca juga: #FaktaAlkitab - Zakharia, Nabi yang Menubuatkan Pengkhianatan 30 Keping Perak
Nubuat kehadiran Yohanes Pembaptis
Maleakhi juga bernubuat tentang kehadiran Elia yang digenapi dengan tampilnya Yohanes Pembaptis dalam Perjanjian Baru. Maleakhi 4:5-6 yang berbunyi, “Sesungguhnya Aku akan mengutus nabi Elia kepadamu menjelang datangnya hari TUHAN yang besar dan dahsyat itu. Maka ia akan membuat hati bapa-bapa berbalik kepada anak-anaknya dan hati anak-anak kepada bapa-bapanya supaya jangan Aku datang memukul bumi sehingga musnah.”
Dan penggenapannya tertulis dalam Matius 11:13-14 “Sebab semua nabi dan kitab Taurat bernubuat hingga tampilnya Yohanes dan--jika kamu mau menerimanya--ialah Elia yang akan datang itu.”
Hal ini didukung dengan pernyataan Yesus dalam (Mat 17:13).
Mengingatkan tentang Persepuluhan
Dalam Maleakhi 3:10, Maleakhi menegur umat Israel yang tidak setia dan tidak sungguh-sungguh percaya kepada Allah sebagai sumber hidup mereka sehingga mereka pun melalaikan perintah Hukum Taurat mengenai persembahan Persepuluhan.
Maleakhi mengingatkan kembali tentang persepuluhan yang bukan hanya sebagai penyokong kaum Lewi, tetapi seperti yang dituliskan dalam Ulangan 14:28-29, bahwa persepuluhan juga berfungsi untuk memberi makan orang asing, anak yatim, dan janda yang ada di bangsa tersebut.
Itulah Fakta Alkitab tentang Nabi Maleakhi. Apakah JCers merasa diberkati? Ayo bagikan ke teman-temanmu juga supaya mereka tahu fakta tentang Nabi Maleakhi.
Kalau JCers punya pertanyaan seputar Alkitab, tulis aja di kolom komentar ya!
Fakta Alkitab lainnya dan video inspiratif lainnya bisa kamu temukan langsung di YouTube Jawaban. KLIK DISINI.
Sumber : jawaban.com