Mendalami Keterampilan Menjadi Konselor Anak
Sumber: jawaban

Relationship / 17 June 2021

Kalangan Sendiri

Mendalami Keterampilan Menjadi Konselor Anak

Lori Official Writer
1478

Tugas seorang guru sekolah minggu sebenarnya tidak hanya memimpin pujian atau membawakan firman Tuhan.

Sebenarnya masih banyak peran-peran mereka yang “tidak terlihat”, berdampak pada perkembangan anak.

Salah satu hal yang paling penting adalah kemampuan mereka melakukan konseling pada anak.

Agar guru-guru sekolah minggu (GSM) di seluruh Indonesia bisa menjadi konselor yang baik bagi anak, CBN mengadakan Training Super Teacher Online ke-7 selama bulan Mei 2021. Dalam training ini, Kak Hermanto Nugroho dari Church Network CBN dan Kak Fefin Escana Fasilitator CBN memaparkan apa saja kemampuan GSM yang bisa dikembangkan untuk menjadi konselor anak.

GSM juga belajar bagaimana mengidentifikasi anak yang membutuhkan perhatian khusus, mengenal tingkah laku anak, dan bagaimana cara menolong anak-anak tersebut.

Berkat dukungan Mitra CBN, semakin banyak guru sekolah minggu di seluruh Indonesia yang diperlengkapi dengan berbagai skill pendukung untuk mengubah dan menciptakan generasi hebat bagi Indonesia.

 

Anda butuh dukungan doa dari kami?

Kunjungi link berikut untuk terhubung dengan tim doa kami.

bit.ly/InginDidoakan

Sumber : CBN
Halaman :
1

Ikuti Kami