Hati-hati dengan Manipulasi Si Iblis

Our Impact / 26 April 2017

Kalangan Sendiri

Hati-hati dengan Manipulasi Si Iblis

Lusiana Official Writer
5828

Jika Anda menerima jackpot dan pilihan hadiahnya adalah mobil, handphone, dan sepatu mahal, mana yang akan Anda pilih? Sudah tentu Anda akan memilih mobil, karena itu adalah hadiah terbaik diantara ketiganya. Sama seperti ketika Anda percaya kepada-Nya sepenuhnya, sebenarnya Anda sedang memenangkan sebuah jackpot. Pasangan hidup adalah salah satu hadiah terbaik yang Tuhan berikan. Namun, banyak diantara orang percaya yang tidak mengambil hadiah terbaik tersebut. Bahkan, banyak juga yang tidak menyadari bahwa sebenarnya ada hadiah terbaik yang disediakan Tuhan untuk mereka. Di sisi lain, Iblis berusaha mencuri hadiah terbaik tersebut dengan cara melakukan sebuah penawaran. Ia membujuk Anda untuk menukar hadiah terbaik Anda dengan sesuatu yang lain, seperti pada kisah Esau yang menukarkan porsi terbaiknya (Kejadian 25:29-34). 

Berbeda dengan Esau, Ricky yang merupakan salah satu penonton setia tayangan Generasi Zeru berikut ini, memiliki keputusan yang lain dalam meresponi hadiah yang ia terima. Melalui layanan chatting, Ricky bercerita bahwa ada satu wanita yang membuatnya merasa semangat dalam melayani Tuhan. Tetapi Ricky sangat mengimani bahwa prinsip dalam berpacaran adalah sekali untuk menikah. Jika dirinya memilih mengikuti kedagingannya untuk segera berpacaran, maka bukan tidak mungkin ia akan memberikan kesempatan bagi iblis untuk memanipulasi dirinya akan konsep berpacaran. 

"Sekarang saya mau lebih fokus untuk melayani Tuhan. Urusan jodoh pasti Tuhan sediakan, bantu doa ya Sahabat Generasi Zeru untuk keputusan saya.”  Ricky, Riau.

Pasangan hidup, pekerjaan, pendidikan, keturunan, pelayanan, tempat tinggal, kesejahteraan, pensiun, dan karunia telah disediakan Tuhan sebagai sebuah hadiah terbaik untuk Anda. Namun banyak sekali anak Tuhan, terutama generasi penerus yang menukarkan hadiah terbaik mereka dengan keinginan daging seperti pornografi, uang, hawa nafsu, penampilan, dan lain-lain. Mereka melakukannya seperti menukarkan sebuah mutiara asli dengan plastik. 

"Jangan kamu melemparkan mutiaramu kepada babi, supaya jangan diinjak-injaknya dengan kakinya, lalu ia berbalik mengoyak kamu.” Matius 7:6,  

Para generasi ini membutuhkan dukungan Anda untuk menyadari sepenuhnya identitas diri mereka sehingga mereka dapat terhindar dari manipulasi iblis. Menyadari rentannya generasi seperti Ricky akan kondisi ini, CBN Indonesia berkomitmen penuh dalam memuridkan generasi melalui program televisi Generasi Zeru dan gerakan pemuridan Generasi Zeru Movement agar para generasi penerus dapat menemukan identitas diri mereka dalam meraih mimpi. Bergabunglah sebagai Mitra CBN dan dukung gerakan besar ini terjadi di setiap generasi penerus Indonesia. Tuliskan data diri Anda melalui formulir di bawah ini atau SMS ke 081.5965.5960 dengan ketik JC # Nama Lengkap # Email. Bagi Anda yang baru bergabung bersama kami pertama kali sebagai Mitra CBN, jangan lupa untuk mengkonfirmasikan donasi pertama Anda karena kami telah menyiapkan thank you gift khusus untuk Anda.

Halaman :
1

Ikuti Kami