Untuk Anakku (Surat Dari Mantan Pemulung)

Our Impact / 21 November 2016

Kalangan Sendiri

Untuk Anakku (Surat Dari Mantan Pemulung)

Lusiana Official Writer
4991
Surat Untuk Anakku

Untuk anakku,

Bapak senang kamu tidak malu memanggil seorang kuli bangunan dan pemulung sampah ini sebagai bapakmu.
Bapak tidak bisa selalu membeli semua yang kamu inginkan dalam kondisi baru, tapi Bapak janji bapak akan tetap kerja keras supaya kamu punya pendidikan yang lebih baik.

Waktu itu ada tetangga datang ke rumah dan menawarkan pekerjaan di perusahaan pembangkit listrik tenaga uap di Kalimantan. Bapakmu ini cuma lulusan SD, bisa jadi mereka tidak mau menerima Bapak sebagai karyawan.
Tapi nak, seperti yang Bapak selalu bilang sama kamu dan ibumu, Tuhan itu selalu punya acara yang ajaib untuk memberkati keluarga kita. MujizatNya pasti terjadi.

Hari itu Bapak kirim lamaran dan langsung SMS ke SOLUSI.
Itu lho tayangan di SCTV yang sering Bapak tonton di malam hari, mungkin kamu sudah tidur kalau Bapak nonton.
Konselor-konselor disanalah yang menguatkan iman Bapak dan mereka selalu mendoakan agar Bapak segera mendapatkan pekerjaan tetap.Sekalipun hidup keluarga kita pas-pasan, Bapak percaya Tuhan memelihara kita dan pasti akan mengubah ekonomi keluarga kita.

Kamu juga kalau ada masalah, jangan disimpan saja.
Konseling dengan SOLUSI, mereka ada facebooknya di SolusiTV.
Bapak juga sering chatting dengan konselor dari Facebook.
Yaa berkat kamu juga yang ngajarin Bapak pakai Facebook supaya ‘gaul’.

Anakku
Sekarang Bapak bisa kirim uang setiap bulan untuk ibumu dan kamu serta adik-adikmu.
Semua biaya keberangkatan ke Kalimantan kemarin juga ditanggung oleh perusahaan.
Bahkan selama Bapak belum terima gaji kemarin, ada seorang ibu yang baik memberi Bapak ongkos untuk biaya hidup disana.

Tuhan tidak tidur nak,
Dia melihat kesetiaan kita.
Jangan lupa untuk terus membangun mezbah keluarga meski tidak ada Bapak.
Disini Bapak terus mendoakan kalian semua di rumah.

Yang menyayangimu,

Bapak

Surat Untuk Anakku di atas terinspirasi dari kesaksian yang dituturkan Bapak Dian dari Cilacap kepada Konselor Konseling Center CBN atau yang kini berganti nama menjadi Sahabat 24.  Terima kasih Mitra CBN, perubahan hidup orang-orang seperti Bapak Dian adalah hasil dari benih yang Anda tabur dengan setia untuk pelayanan CBN.

Bagi Anda yang belum menjadi Mitra CBN, inilah saat yang tepat untuk mendukung penayangan program SOLUSI dan  membawa  kekuatan dan pengharapan baru  bagi orang-orang yang belum mengenal Tuhan atau orang yang mulai meninggalkan Tuhan.  Daftarkan diri Anda sekarang dengan mengisi form di bawah ini atau SMS ke ke 081.5965.5960 dengan ketik: JC#Nama Lengkap#Email. Jangan ragu untuk menghubungi kami melalui [email protected] jika ada informasi tentang Mitra CBN yang ingin Anda tanyakan. Mari bergabung menjadi MItra CBN sekarang juga! 
Halaman :
1

Ikuti Kami