Masih Single? Yuk Bertumbuh Dalam Komunitas Pelayanan
Sumber: www.huffingtonpost.com

Single / 16 October 2015

Kalangan Sendiri

Masih Single? Yuk Bertumbuh Dalam Komunitas Pelayanan

Lori Official Writer
6267

Apapun motivasi Anda masuk dalam sebuah komunitas anak muda dalam sebuah pelayanan gereja, Anda harus tahu bahwa langkah itu tepat! Selain membangun hubungan banyak orang untuk mengusir kesepian, Anda juga akan mendapatkan banyak manfaat besar. Yang paling utama dari komunitas ini tentunya, Anda dan orang lain yangada di dalamnya akan belajar banyak hal tentang firman Tuhan, sebab kesatuan iman dan pengenalan akan Tuhan menjadi fondasi yang paling penting dalam sebuah hubungan atau komunitas yang benar. Anda juga akan dibentuk menjadi pribadi, yang tak hanya mencari kesenangan semata dalam sebuah pergaulan seperti yang ditawarkan dunia, tetapi juga membenahi kehidupan Anda menjadi lebih baik dan berkualitas lewat diskusi, berbagi, saling mendoakan, belajar dan saling mendukung dalam kondisi baik atau buruk. Bukankah itu adalah nilai-nilai positif yang seharusnya kita sadari saat memutuskan ikut bergabung dalam sebuah komunitas atau kelompok kecil?

Lalu apa yang bisa Anda lakukan dengan teman-teman lainnya dalam komunitas sehingga anda dan seluruh anggota bisa nyaman, bertumbuh bersama dan menikmati setiap pertemuan?

Membuat Anda menjadi peduli dengan orang lain

Komunitas membuat Anda tidak lagi berfokus pada diri sendiri, melainkan lebih semakin peduli dengan orang lain. Saat pertama kali ikut dalam suatu komunitas, Anda mungkin bertanya-tanya: Apa yang sedang mereka lakukan? Apa yang akan saya dapatkan dari komunitas ini? Ingatlah, setiap pertemuan yang telah ditetapkan, misalnya sekali dalam satu minggu, menjadi kesempatan bagi setiap orang untuk bisa saling bernyanyi, bercerita, dan bermain games bersama. Nikmatilah sesi itu! Kemudian setiap orang akan dituntut untuk saling mengenal dan mengetahui kehidupan orang lain. Mungkin Anda adalah orang tertutup dan sulit membagi cerita Anda kepada orang lain, tetapi percayalah saat orang lain mulai bercerita tentang kehidupannya, itu berarti setiap orang di dalamnya bisa dipercaya dan menjadi sahabat yang saling peduli dan mendukung satu sama lain.

Membuat Anda menjadi terbuka

Tidak seorang pun yang akan menjadi bagian dari sebuah kelompok dimana Anda berharap bisa tampak menjadi sosok yang sempurna, tanpa permasalahan atau beban. Itu hanyalah ebuah kebohongan, dan tentu saja tidak akan memberi Anda pertumbuhan rohani yang lebih baik. Jadi, dalam komunitas Anda bisa menjadi lebih terbuka, apa adanya dan berbagi untuk mendapatkan dukungan dari teman-teman di dalamnya.

Saling mendukung

Komunitas bukanlah sebuah lembaga yang hanya sekedar sebagai ajang perkumpulan antara sejumlah orang, tertawa dan bercerita hal-hal menakjubkan. Melainkan sebuah tempat dimana setiap orang bisa saling mendukung. Mungkin Anda sedang bergumul dalam hal pekerjaan, keluarga atau jodoh yang tak kunjung datang, maka setiap anggota akan menjadi penyemangat sekaligus pendoa bagi Anda.

Menjadi pendengar

Jika sebelumnya Anda adalah seorang pribadi yang hanya ingin didengarkan, dalam komunitas Anda akan diajar menjadi pribadi yang mau mendengar orang lain. Kebiasaan dalam komunitas yang memberikan kesempatan kepada setiap anggota untuk berbagi tentang masalah atau pengalamannya, menjadi pelajaran berarti bahwa setiap anggota punya kesempatan yang sama untuk bisa didengar dan menjadi pendengar.

Bertumbuh secara rohani

Sama seperti kalimat pendahulu dalam artikel ini, tujuan mengikuti sebuah komunitas pelayanan utamanya adalah untuk bisa bertumbuh menjadi pribadi yang kuat secara rohani. Adanya orang-orang yang mungkin sudah lebih berpengalaman secara rohani dalam suatu komunitas akan membantu anggota lainnya untuk bertumbuh dengan baik dalam pengenalan akan Tuhan.

Jika Anda adalah seorang anak muda, belum dan sudah bekerja serta masih menikmati masa lajang, mulailah mencari dan menemukan komunitas yang tepat bagi Anda untuk bisa bertumbuh. Mungkin bisa menemukannya di gereja, lingkungan kerja atau komunitas di luar sana yang berfokus pada nilai-nilai kehidupan yang benar. Jangan mengurung diri Anda di rumah dan menutup rapat kisah hidup Anda hanya untuk Anda sendiri.


Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Ada banyak orang di luar sana yang belum mengenal Kasih yang Sejati. Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Caranya? Klik DI SINI.

Sumber : jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami